Sansevieria hyacinthoides (L.) Druce

KLASIFIKASI

Kingdom     : Plantae

Divisi           : Magnoliophyta

Class            : Liliopsida

Ordo            : Asparagales

Family         : Asparagaceae

Genus          : Dracaena Vand. ex L.

Species        : Sansevieria hyacinthoides (L.) Druce

NAMA LAIN

Nama umum                        : Iguanatail

Nama lokal setiap negara    : Inggris   : Iguanatail

  Swedia  : Fiberbajonettlilja

MORFOLOGI

Tanaman ini memiliki tinggi hingga 500 m. Daun tanaman dewasa sebagian besar lebih pendek dari 300 mm, dengan memiliki lebar hingga 100 mm, kurang lebih ditandai dengan pita melintang hijau pucat, tepi merah, mengeras dan bunga putih.

Tanaman ini juga mempunya batang sukulen yang memiliki tinggi hingga 50 cm, dengan posisi menyebar dari rimpang bercabang. Daunnya berbentuk seperti pedang, kasar, berpita tidak beraturan dengan warna abu-abu, tepi merah dan putih.


HABITAT

Tanaman ini biasanya hidup di tepi sungai berhutan, serta biasanya taman ini juga tumbuh di semak pada kawasan semi gurun yang kering atau savana. Kawasan tersebut sama seperti kawasan di daerah Afrika.

KANDUNGAN FITOKIMIA

Pada serat daun Sansevieria hyacinthoides mengandung selulosa, lignin, dan polisakarida. 


POTENSI

Sansevieria hyacinthoides memiliki potensi sebagai biosorben timbal. Selain itu tanaman ini juga memiliki potensi sebagai tanaman yang dapat mengurangi polusi udara.


ETNOBOTANI

Etnobotani dari tanaman Sansevieria hyacinthoides adalah sebagai tanaman hias dan biasanya digunakan sebagai bahan membuat kain dan pulp.

PETA SEBARAN

REFERENSI

Herman, PPJ; Retief, E. 1997. Plants of thenorthern provinces of South Africa: keys and diagnostic characters. Strelitzia 6: 1 - 681. National Botanical Institute, Pretoria.

Obermeyer, AA. 1992. Dracaenaceae, Asparagaceae, Luzuriagaceae and Smilacaceae: 2. Sansevieria. In: O.A. Leistner (ed.). Fl. S. Africa 5(3): 5 - 9. National Botanical Institute, Pretoria.

http://www.worldfloraonline.org/taxon/wfo-0000735829

Sansevieria hyacinthoides (L.) Druce in GBIF Secretariat (2022). GBIF Backbone Taxonomy. Check list dataset https://doi.org/10.15468/39omei accessed via GBIF.org on 2023-04-30.

http://www.worldfloraonline.org/searchquery=Sansevieria+hyacinthoides&limit=24&start=0&facet=base.class_s%3Aorg.emonocot.model.Image&sort=