KBM Kreatif Pasca Ulangan Umum atau UKAS

Post date: Dec 11, 2014 12:17:51 AM

Kehadiran guru kreatif dikelasnya, akan tetap membuat murid-murid antusias pergi ke sekolah bahkan setelah ulangan semester atau UKAS selesai. Tak jarang pengalaman yang di peroleh para siswa lebih mengesan daripada proses belajar kesehariannya. Guru mendesain kegiatan yang biasanya lebih merdeka dan menyenangkan bagi anak-anaknya karena mau tidak mau setelah Ulangan semester semua guru harus berkonsentrasi pada pengolahan nilai. Seperti apakah KBM kreatif yang sering di siapkan oleh teman-teman kliku?

  • Bazar Kelas

  • Lomba Antar Kelas

  • Olah raga

  • Menggambar

  • Mewarnai

  • Musik

  • Vokal

  • Mozaik

  • Daur Ulang

  • Drama

  • Pementasan

Beberapa jenis kegiatan yang dipilih secara umum mengandung beberapa unsur yakni edukatif, rekreatif, reflektif, inovatif dan kratif. Sederhananya bahwa anak-anak datang untuk belajar harus tetap mendapatkan kesempatan belajar dan mendapatkan sesuatu yang membangun dirinya, menyenangkan dan menghibur karena baru melalui satu minggu yang lebih melelahkan, serta memberikan kesempatan kepada setiap individu mengaktualisasikan potensi dirinya, mengeksplorasi dan menunjukkan di lingkungan terdekan teman sekelas atau para guru dan teman satu sekolahnya. Sebagai tambahan bahwa kerpercayaan diri yang sempat menurun karena melalui masalah dan kesulitan belajar selama satu semester, momentum pasca ulangan umum ini dapat dijadikan momentum untuk memulihkannya lagi. Mempertahan dan membangun kepercayaan diri seorang anak bagaimana pun tetap harus disadari sebagai salah satu tugas seorang guru atau pendidik.

Nyatakan bahwa setiap anak diakui, diterima memiliki potensi bila mungkin berprestasi. Setiap pandangan mata yang mendukung akan berarti seumur hidup si anak bahkan melebihi ribuak kata yang pernah diucapkan gurunya. semoga tulisan singkat ini menginspirasi kelas anda. Ini akan lebih berarti bagi anak- anak kita daripada kita terlalu larut dengan KONTROVERSI KURIKULUM 2013 tanpa berbuat sesuau.