B.3.10 Wisata ke kampung Sampireun Garut

Dengan menggunakan bis Wanita Katolik Santo Thomas Rasul cabang Dan ranting mengadakan daramawisata ke kampung Sampiereun Garut pada tanggal 3-4 September 2018.

Peserta  23  Orang

Setelah absensi, Dan doa , bis berangkat jam 5.00 pagi.

Kegiatan ini untuk lebih menjalin keakraban diantara para anggota.


Perjalanan cukup melelahkan, karena bis mengambil jalur alternative yang cukup menantang.


Acara makan Siang di kebun mawar Situhapa  Menghapus kepenatan  kami, karena lokasi yang nyaman.

Dari tempat istirahat makan siang , hanya dibutuhkan 20 menit untuk sampai ketempat tujuan yakni Kampung Sampieureun.

Setelah  pembagian kamar, tepatnya pembagian bungalow, kami istirahat Dan kumpul kembali jam 16.00.

Acara berikutnya adalah berfoto memakai pakaian khas Wanita desa lengkap dengan gubuk  ,kandang ayam, lesung, Kayu bakar dll.

Acara  hari pertama ditutup dengan makan malam bersama

Esok harinya diawali dengan senam pagi, kemudian sarapan, aneka lomba seperti makan kerupuk, dansa yok dansa dan lomba dayung.

Kemudian foto bersama, dan kamipun kembali kekamar masing masing untuk packing dan siap siap check out , makan siang dan pulang.

sarapan pagi, lomba kerupuk dan lomba dayung

Foto bersama dan bersiap utk pulang. tentunya setelah makan siang.