02.Perayaan Natal dan Tahun Baru 2011

Pada pertemuan bulanan wanita katolik cabang Santo Thomas Rasul, tgl 6 Januari 2011, telah di adakan perayaan Natal dan Pesta Tahun Baru 2011.

Mulai tahun 2011, pertemuan rutin bulanan diganti dari hari rabu menjadi hari kamis pertama, karena hari rabu pertama ada misa Peregrinus digereja. 

Pertemuan ini sekaligus pembukaan arisan baru tahun 2011 yang di ikuti oleh  anggota cabang dan para ketua ranting serta pengurus ranting lainnya.

Pembukaan dilakukan oleh ibu Lenni, dan doa pembukaan oleh ibu Yoseph.

Acara di meriahkan oleh permainan yang di pimpin oleh ibu Meity dari ranting Puri 1. Para hadirin dengan antusias mengikuti permainan yang bertujuan untuk melatih daya ingat, pengenalan alam semesta dan injil. Injil yang di ambil dari Yohanes 12 ayat 46.

Acara semakin meriah karena para pemenang permainan menyuguhkan acara goyang bersama.

 

Terimakasih ibu Meity, dan terutama salut karena kreativitas nya dalam membungkus hadiah hadiah natal. Sungguh indah.

Tibalah pada acara yang di nantikan yaitu makan malam bersama. Memang sudah lapar, sehingga semua hidangan di santap habis, bakmi goreng, sup macaroni, siomay dan es buah.

 

Sebelum pulang ada pengumuman pengumuman terutama persiapan untuk pergi ke TPA Bermis di Tangerang pada 14 Januari dan Malam kenangan tempo doeloe yang di rencanakan tanggal 25 Februari di Wisma Siti Mariam paroki Andreas dalam rangka mencari dana Wanita Katolik se dekanat Barat II.

 

Acara di tutup dengan doa oleh ibu Elly.