Sabtu Dewanya : Durgha.
Kalanya : Barong.
Bhutanya : Raksasa.
Tarunya : kepuh.
Burungnya : Celepuk.
Mayanya : Biyang Lalah.
Wayangnya : Delem.
Lintangnya : Rohika.
Penyakitnya : sering nyakitan badan, sakit perut, kalenger, rematik, kepe, parang, kongkangan, kematiannya bisa mati tiwang, kalau wanita mati ngareges. Patut dicarui dengan sarana : beras 9 catu, telur 9 butir, kelapa 9 butir, pisang 9 ijas, benang 9 tukel, uang 999. Dijadikan satu bakul. Sesayut kasumayuddha, nasi merah bercampur kuning, daging ayam biying kuning panggang, masaur mapecel mica genten, samsam bunga kwanta, peresin tebu ireng. Kwangen, sampiannya andong, bunga sembilan kuncup, dipersembahkan di surya suci satu soroh daging bebek yang bertelur, pesertanya banten peras, bayuan prayascita, durmanggala. Malukat periuknya 9 biji air 9 jenis kelebutan. Pendeta patut melukatnya. Prilaku anak yang lahir pada hari ini : suka memuji barang bagus.