Mulai Dari Diri

ujuan Pembelajaran Khusus:  Mengingat kembali faktor-faktor yang memengaruhi ekosistem sekolah dan peran pemimpin dalam pengelolaan sumber daya.


Bapak/Ibu Calon Guru Penggerak, selamat datang pada kegiatan pembelajaran 1.


Pada sesi ini, Anda akan diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan yang bertujuan untuk mengaktifkan ulang pengetahuan awal Anda tentang ekosistem sekolah dan peran pemimpin dalam pengelolaan sumber daya sekolah. 

Respondent: MUIZZATUR RIZANAH , S. Kom Submitted on: Wednesday, 15 February 2023, 8:37 PM

Mulai dari Diri

CGP diminta menjawab beberapa pertanyaan di bawah ini untuk melihat sejauh mana pengetahuan peserta tentang materi kali ini.


Question #1

1

Response is required

Mengingat-ingat ekosistem, bayangkan sekolah atau salah satu sekolah tempat Bapak dan Ibu bertugas.
Apa bagian-bagian yang ada dari sekolah tersebut sebagai sebuah ekosistem?

Ya, Bagian yang ada  di sekolah merupakan sebuah ekosistem : Kepala Sekolah, Guru, Murid, Staf Tata Usaha, ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, musholla, sarana prasarana olahraga, sarana prasarana praktek, dan lain sebagainya.

Question #2

2

Response is required

Apa saja yang bisa Anda sebut sebagai sumber daya yang dimiliki atau dapat dimanfaatkan oleh sekolah?
Perhatikan untuk tidak terpaku pada hal-hal yang kelihatan.

SDM yang melimpah, karena di sekolah kami ada kurang lebih 55 guru, 6 staf TU serta 320 siswa.

Budaya sekolah yang dijalankan : penerapan 5S, melaksanakan sholat jama'ah dzuhur, terlaksananya kegiatan ekstra kurikuler, organisasi siswa.

Proses pembelajaran yang berbasis Teaching Factory, sarana dan prasarana yang memadai untuk menunjang terlaksananya pembelajaran terhadap siswa, seperti : Ruang praktik (bengkel), LAB Komputer, LAB IPA, Perpustakaan, dan lain sebagainya.


Question #3

3

Response is required

Refleksikan sosok pemimpin atau kepala sekolah yang memimpin sekolah tersebut.
Apa hal-hal yang paling diingat dari sosok pemimpin tersebut, terkait dengan perannya di ekosistem sekolah serta pelibatan/pemanfaatan sumber daya yang ada?

Kepala Sekolah kami adalah sosok pemimpin yang disiplin, tegas dan visioner, selalu berpegang teguh terhadap aturan yang berlaku dengan tetap memperhatikan nilai-nilai kebajikan, menekankan pemberian pelayanan yang maksimal kepada siswa, memaksimalkan sumber daya dan potensi yang ada, menjaga dan memperluas jalinan kerja sama dengan pihak dunia industri/kerja, dan selalu berusaha memberikan kesejahteraan kepada semua warga sekolah.


Question #4

4

Response is required

Jadi, seperti apa peran pemimpin yang ideal itu, khususnya dalam hal memanfaatkan semua bagian dari ekosistem dan mengelola sumberdaya yang ada di dalam dan sekitar sekolah?

Pemimpin yang ideal adalah pemimpin yang cerdas, tegas, bertanggung jawab dan bijaksana, yang bisa memanage sekolah dengan baik, bisa menjadi teladan yang baik bagi bawahannya, mempunyai rasa empati yang tinggi, mempunyai visi dan misi yang jelas dengan mengedepankan kebersamaan. Dalam menjalankan tugasnya, seorang pemimpin harus berani dan mampu berpikir luwes, memiliki ide-ide segar untuk keberlangsungan kepentingan warga sekolah.


Question #5

5

Response is required

Silakan refleksikan, posisi diri Bapak dan Ibu dalam ekosistem sekolah.
Sejauh mana Bapak Ibu sebagai guru atau peran lainnya telah memanfaatkan sumber daya sekolah?

Selain menjadi guru mata pelajaran, saat ini Saya berperan sebagai wali kelas XI TKJ. Saya mempunyai fokus tanggung jawab untuk mendampingi, mengarahkan anak kelas saya sampai mereka lulus nanti. Untuk memaksimalkan pelayanan, Saya selalu mengawasi perkembangan anak kelas Saya, mengecek kehadirannya, melakukan pembinaan hingga berkoordinasi dengan orang tua/wali murid.

Peran Saya lainnya yaitu sebagai koordinator tim P5, sebagai komunitas baru yang tidak mudah untuk menerapkannya di lingkungan sekolah, Saya harus mampu melakukan koordinasi dan berkolaborasi dengan rekan sejawat untuk menciptakan suasana pembelajaran P5 terlaksana secara efektif di lingkungan sekolah.

Question #6

6

Apa saja harapan pada diri Bapak dan Ibu sebagai seorang pendidik, pemimpin, dan pada murid setelah mempelajari modul ini?

Sebagai pendidik, dengan sumber daya yang Saya miliki, Saya berusaha untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik, menularkan ilmu pengetahuan yang Saya miliki serta berusaha menjadi teladan yang baik untuk para murid.

Murid merasa nyaman, aman dan  bahagia, dalam artian selama mereka berada di sekolah, mereka dengan leluasa memperoleh haknya untuk memperoleh ilmu, memperluas wawasan, menggali segala potensi yang dimiliki untuk menjadi generasi yang berkompeten, yang siap menjawab tantangan dan perkembangan zaman yang semakin modern ini, dengan tetap menyandingkan norma dan etika dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan sekolah ataupun di luar sekolah.

Sekolah : bisa menjadi sekolah yang benar-benar dicintai dan diminati oleh warga masyarakat, unggul dalam berprestasi, serta dapat mencetak lulusan yang siap BMW (Bekerja, Melanjutkan ke perguruan tinggi dan berWirausaha).


Question #7

7

Apa saja kegiatan, materi, manfaat, yang Bapak dan Ibu harapkan ada dalam modul ini?

Dengan menyadari betapa banyak sumber daya yang dimiliki sekolah, harapan yang ingin Saya capai setelah mempelajari modul ini antara lain : Menerapkan ilmu yang didapat ini sebagai usaha diri untuk memberikan pelayanan dan dapat memfasilitasi murid dalam meningkatkan kualitas belajarnya, serta mampu berkolaborasi dengan seluruh warga sekolah dalam program pengembangan sekolah yang mendorong  kepemimpinan murid berbasis data dan bukti.