Air Terjun Tujuh Bidadari - Jember

Sesuai dengan namanya Air Terjun Bertingkat terdiri dari dua tingkatan. Letaknya sangat dekat dari air terjun Campuhan.

berada di Desa Rowosari, Kecamatan Sumber Jambe, Kabupaten Jember - Jawa Timur. Tempat wisata ini menyajikan keindahan alam berupa air terjun dan barisan perbukitan di kaki Gunung Raung, seperti namanya tempat wisata ini memiliki 7 aliran air terjun yang oleh masyarakat sekitar terkenal dengan istilah air terjun tujuh bidadari. wisata alam ini masih terlihat asri karena wisata alam ini belum terlalu di kenal oleh masyarakat luas, namun tempat wisata alam ini sudah menyediakan berbagai perbaikan fasilitas baik berupa perbaikan jalan menuju lokasi, toilet, kantin dan tempat parkir roda 2 dan 4 yang aman bagi wisatawan.

Sekitar 2 Jam perjalanan dari alun-alun kota jember ke arah Timur Laut, Perjalanan dapat ditempuh dengan menggunakan motor ataupun mobil pribadi, namun perjalanan akan lebih menyenangkan jika anda menggunakan Motor, karena medan yang dilewati cukup sulit dan menanjak.

Lokasi

Terletak di Desa Rowosari, Kecamatan Sumber Jambe, Kabupaten Jember, Propinsi Jawa Timur.

Peta dan Koordinat GPS:

https://goo.gl/maps/3Q6NNYCw4mn

Aksesbilitas

Sebelum anda mulai memasuki tempat wisata ini anda harus membanyar tiket masuk sebesar Rp. 5000 dan uang parkir untuk sepeda motor sebesar Rp. 3000 sedangkan untuk Mobil Rp. 5000.