A. Organisasi Komputer

Dalam komputer ada istilah arsitektur dan organisasi komputer. Organisasi komputer mempelajari bagian yang terkait dengan unit-unit operasional komputer dan hubungan antara komponen sistem komputer, contohnya kontrol sinyal, prosesor, antarmuka (interface) komputer dan periferal, serta teknologi memori yang digunakan. Sementara itu, arsitektur komputer mempelajari atribut-atribut sistem komputer yang terkait dengan seorang programer dan memiliki dampak langsung pada eksekusi logis sebuah program, contohnya kumpulan intruksi, jumlah bit yang digunakan untuk mempresentasikan bermacam-macam jenis data (misalkan bilangan, karakter) aritmetika yang digunakan, teknik pengalamatan, maupun mekanisme input/output (I/O). Arsitektur komputer dapat bertahan bertahun-tahun, tetapi organisasi komputer dapat berubah sesuai dengan perkembangan teknologi.

Komputer terdiri atas perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software). Perangkat keras terdiri atas alat input, unit pusat pengolahan, dan alat output. Perangkat lunak komputer sering dibagi menjadi dua kategori utama yaitu : 1). Perangkat lunak sistem, 2). Perangkat lunak aplikasi

Organisasi Komputer