Paket A
Pertemuan 1
A. TUJUAN
- Menganalisis Rapor Pendidikan sekolah pada aspek literasi, numerasi dan karakter.
- Merefleksikan implementasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di satuan pendidikan.
- Merefleksikan pemanfaatan Platform Merdeka Mengajar (PMM) satuan pendidikan.
- Menyusun rencana aksi dalam upaya peningkatan karakter peserta didik di satuan pendidikan.
B. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
Pra KegiatanKoordinator Kombel:- mengunduh dan print out Lembar Kegiatan (LK) sebagai bahan diskusi pada tautan: https://bit.ly/LK-01-PAKET_A
- mengunduh Rapor Pendidikan Tahun 2024
Kegiatan 1.a.
- Menampilkan Rapor Pendidikan pada tautan: https://raporpendidikan.kemdikbud.go.id/
- Menampilkan capaian Rapor Pendidikan Satuan Pendidikan
- Mendiskusikan data hasil capaian rapor pendidikan
- Secara bersama-sama mengisi tabel kegiatan 1.a. pada LK-01
Kegiatan 1.b.
Mendiskusikan dan merefleksikan pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila yang telah dilakukan di sekolah.
Secara bersama-sama menjawab pertanyaan-pertanyaan kegiatan 1.b. pada LK-01
Kegiatan 1.c.
membuka/menampilkan Dashboard Platform Merdeka Mengajar (PMM) pada tautan: https://lookerstudio.google.com/u/0/reporting/f2ad2ff4-e4bf-4bc6-8add-3b14bd6cb82b/page/p_ry79jto97c
Mengisi NPSN sekolah pada Dashboard, kemudian tekan tombol enter
Analisis dan diskusikan capaian PMM sekolah anda
Secara bersama-sama menjawab pertanyaan-pertanyaan Kegiatan 1.c. pada LK-01.
Kegiatan 1.d.
Mendiskusikan rencana aksi untuk meningkatkan karakter peserta didik di sekolah.
Secara bersama-sama mengisi kegiatan 1.d. pada LK-01.
C. UNGGAH HASIL KEGIATAN
Guru dan Kepala Satuan Pendidikan mengisi Form Daftar Hadir pada tautan: https://bit.ly/daftarhadirkombelP5 Koordinator Kombel mengisi Form Laporan pada tautan: https://bit.ly/laporanpelaksanaankombel2024