Jurnal Modul 3

JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-17

Jurnal Refleksi Minggu ke-17

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03 Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Tak terasa kami memasuki modul 3 pada sub modul 3.1 Pengambilan Kputusan sebagai pemimpin Pembelajaran. Kali ini kami belajar tentang Dilema Etika dan Bujukan Moral dengan penjabaran 4 paradigma Dilema Etika yang seringkali kami temui dalam keseharian baik di rumah, di sekolah ataupun di masyarakat, yaitu :

1. Individu lawan masyarakat (individual vs community)

2.     Rasa keadilan lawan rasa kasihan (justice vs mercy)

3.     Kebenaran lawan kesetiaan (truth vs loyalty)

4. Jangka pendek lawan jangka panjang (short term vs long term)

Dan dari 4 paradigma tersebut, kami belajar tentang prinsip pengambilan keputusan dengan mempertimbangkan tiga hal, yaitu :

1. Berpikir Berbasis Hasil Akhir (Ends-Based Thinking)

2.     Berpikir Berbasis Peraturan (Ruled-Based Thinking) \

3. Berpikir Berbasis Rasa Peduli (Cared-Based Thinking)

Sedangkan dalam menguji keputusan yang akan di ambil, kami belajar tentang 9 konsep pengujian keputusan yang terdiri dari :

1. Mengenali bahwa ada nilai-nilai yang saling bertentangan dalam situasi ini.

2.     Menentukan siapa yang terlibat dalam situasi

3.     Mengumpulkan fakta-fakta yang relevan dengan situasi

4.     Pengujian benar atau salah, dengan tahapan pengujian ( Uji Legalitas, Uji Standar Regulasi Profesional, Uji Intuisi - Yang relevan dengan Ruled Based Thinking, Uji Halaman Depan Koran - Yang relevan dengan Ends Based Thinking, dan Uji Panutan/ Tokoh Idola - Yang relevan dengan Care Based Thinking

5.     Pengujian Benar lawan Benar dengan pertimbangan Individu lawan Masyarakat / Individual VS Community, antara Rasa Keadilan dan Rasa Kasihan / Justice VS Mercy, dan Pertimbangan Jangka Pendek dengan Jangka Panjang / Short Term VS Long Term

6.     Melakukan Prinsip Resolusi

7.     Melakukan Investigasi adanya kemungkinan Opsi Trilema (Pilihan lain yang tidak terpikirkan sebelumnya)

8.     Membuat Keputusan, dan

9. Mengkaji Ulang keputusan dan melakukan Refleksi sungguh materi yang sangat bermanfaat dan sangat membantu saya dalam mengatasi permasalahan yang saya hadapi dalam keseharian saya. Terima kasih LMS....

Sungguh materi yang sangat bermanfaat dan sangat membantu saya dalam mengatasi permasalahan yang saya hadapi dalam keseharian saya sebagai seorang guru. Terima kasih LMS....


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-18

Jurnal Refleksi Minggu ke-18

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03 Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

`Minggu ini saya belajar tentang pengambilan keputusan secara benar dan tepat, melalui pemahaman lewat LMS dan diruang kolaborasi bersama rekan CGP yang di pandu oleh Bapak Fasilitator akan 4 paradigma etika, 3 prinsip pengambilan keputusan, 9 langkah pengujian dalam mengambil keputusan, dan kesimpulannya bahwa keputusan akhir haruslah berpatokan pada 3 hal, yaitu:

1. Berpihak pada anak.

2. Bertanggung Jawab.

3. Kebajikan Universal.

Sebelum saya mempelajari modul ini saya merasa bingung akan  memutuskan sesuatu. Pemikiran-pemikiran apa yang menjadi landasan keputusan, ragu dalam menentukan sikap dan timbul pertanyaan apakah keputusan ini sudah sesuai dengan prosedur dan tidak ada pihak yang di rugikan, Namun,,,,alhamdulillah setelah mendapat pengetahuan di LMS modul 3.1, saya menjadi lebih percaya diri dalam menghadapi permasalahan yang berkaitan dengan dilema etika, dan setidaknya ada pembeda dari yang dulu saya putuskan Ketika ada suatu permasalahan.

 

                                                                                                     Cinanas, 16 Maret 2022

 

 

CGP A-4

Suparman


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-19

Jurnal Refleksi Minggu ke-19

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03

Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

 

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Pada minggu ini saya disibukan dengan berbagai kegiatan mulai dari monitoring kemenag pusat ke TPQ yang saya kelola, awal masuk setelah libur panjang hari raya idul fitri 1443 H, kegiatan simulasi Preetees dan hari ini mulai jam 12:00-16:00 saya melaksanakan Preetess PPG PAI  Berbasis Domisili sehingga menuntut kami harus bisa disiplin waktu. Saya Pribadi mohon do’a dan restunya terutama kepada Bapak Fasilitator semoga saya diberikan kelancaran dan kelulusan. Amin… Apa yang terjadi terhadap kami adalah termasuk bagian dari dilema etika, setidaknya saya sudah belajar dan mempraktikan dilemma etika tersebut. Saya bersyukur dan berterima kasih kepada Bapak Suwanto, S.Pd. M.Pd  yang telah memahami kondisi saya terima kasih Bapak atas kebijaksanaannya. Disi saya belajar tentang bagaimana menjadi pemimpin dalam pengelolaan sumber daya yang ada di sekolah pada modul 3.2. Sebuah materi yang menarik rasa ingin tahu dan sekaligus menantang diri saya untuk mulai jeli mengamati apa saja aset yang ada di sekolah saya, dan bagaimana cara agar aset tersebut memiliki nilai manfaat bagi sekolah, ataupun dalam kegiatan pembelajaran. Dalam konteks sebagai guru PAI SD, tentu saya akan belajar untuk memanfaatkan aset yang ada sebagai media pembelajaran yang tepat guna dan menunjang prestasi murid saya. .masih di awal... Dan tak sabar untuk mendapat ilmu lebih tentang ini dari para master, instruktur, fasilitator, dan juga pendamping praktik saya.. Sepeeti apa ilmu yang akan saya dapatkan? Berlanjut ke minggu berikutnya......

 

 

Bantarkawung, 14 Mei 2022

 

CGP-A4

Suparman.


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-20

Jurnal Refleksi Minggu ke-20

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03

Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

 

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Minggu ini adalah minggu yang padat jadwal. saya nyaris kesulitan mengatur waktu untuk mengerjakan tugas sekolah, LMS, Lokakarya, dan juga sebagai kepala keluarga. Namun Alhamdulillah semua bisa teratasi dengan baik, meski dalam keterbatasan. Di Sekolah, agenda persiapan Akreditasi  dan alhamdulillah selesai sesuai harapan. di Lokakarya, pembahasan kami tentang refleksi dari apa yang kami pelajari sejak modul 1 hingga kini, terkait dengan kompetensi diri dalam menjalankan peran sebagai agen perubahan di sekolah kami, Alhamdulillah berjalan baik dan menunjukkan perubahan positif meski tidak signifikan. dan di LMS, meski harus menahan kantuk di malam hari guna dapat memahami dan mempelajari isi modul, Alhamdulillah dapat berjalan baik. Termasuk mengerjakan tugas-tugas LMS hingga poin3.2.a.8. begitu juga saat webinar dengan Instruktur, bapak Muslich yang membahas tentang pemahaman kami akan isi modul ini. Saya berusaha aktif mengikuti webinar. Akhir kata, Terima kasih ya Alloh... atas segala keberkahan yang telah Engkau berikan, sehingga saya dapat melalui semua ini dengan baik, sehat fisik dan pikiran, dan tetap bersemangat melakukan perubahan untuk negeri ini, meski dalam kapasitas seorang Suparman yang tentu tidak banyak berarti. Oh ya... sabtu besok saya akan melaksanakan loka ke 5. Mudah-mudahan di berikan Kesehatan jasmani maupun rohani, maklum untuk menuju kabupaten kota saya harus menempuh kurang lebih sekitar 70 km. Acara di mulai sekitar pukul 07:30 otomatis saya jam 07:00 sudah sampai di Kabupaten. Sehingga saya harus berangkat lebih awal dari teman-teman yang lain. Ya sekitar habis selesai sholat shubuh saya langsung berangkat dengan melewati hutan pinus dan jati yang cukup panjang namun yang terpenting adalah  Semoga saya dapat menjalankan tugsas dengan baik dan mampu memotivasi rekan-rekan Guru lain untuk mengikuti PGP, atau setidaknya membawa perubahan dalam dunia pendidikan di lingkungan kecil kami., Kecamatan Bantarkawung. Terima kasih.


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-21

Jurnal Refleksi Minggu ke-21

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03

Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

 

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Dalam minggu-minggu ini saya masih berada di modul 3.2 tentang Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya. Seorang pemimpin yang ideal adalah salah satunya siapapun orangnya yang memiliki kemauan kuat untuk melakukan perubahan dengan memanfaatkan sumber daya yang ada dan mau bergerak memulai sebuah aksi kecil yang membuat orang lain termotivasi. Adapun tugas sorang pemimpin adalah mengenali,mengetahui setiap potensi, dan menggali serta memaksimalkan segala potensi yang ada, serta mengelola sumber daya dengan baik dengan mengarahkan secara efektif untuk mencapai tujuan bersama.

Pada modul ini saya dimantapkan oleh instruktur guna memaksimalkan pemahaman saya terkait dengan Pemimpin dalam Sumber Daya mulai dari mengidentifikasi sumber daya yang ada di Sekolah saya dan memanfaatkannya supaya tercapai visi dan misi Sekolah terutama di SDN Cinanas 03 ini, tentunya sebagai seorang pendidik pasti banyak sekali kesibukan lain dari pada tugas-tugas pribadi saya sebagai CGP setidaknya dengan memahami materi ini mudah-mudahan saya bisa mengatur waktu dan bisa disiplin dalam mengerjakan tugas saya sehingga apa yang saya harapkan bisa terwujud. Terima kasih banyak kepada Bapak Fasilitator yang selalu membimbing kami demi terwujudnya Merdeka Belajar dan terwujudnya insan Pelajar Pancasila.


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-22

Jurnal Refleksi Minggu ke-22

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03

Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

 

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Mohon maaf atas keterlambatan jurnal refleksi yang saya buat. Setelah mengikuti kegiatan loka 5 di Brebes saya pulang sampai rumah sekitar pukul 19:00. Setelah menempuh 3 jam perjalanan dengan kendaraan kesayangan saya sang kuda liar penjelajah pegunungan alhamdulillah dalam keadaan selamat. Hari minggu saya sudah di tunggu oleh teman-teman pemuda karang taruna di tempat saya dan kebetulan saya sebagai ketua terpilih, seperti biasa setiap hari minggu saya ada kegiatan Bank sampah.

Alhamdulillah pada minggu ini  saya belajar bersama Bapak Instruktur dan juga teman CGP yang hebat-hebat saya menerima strategi baru terkait dengan menggunakan asset Sekolah saya dalam meningkatkan kualitas Pendidikan khususnya di SDN Cinanas 03 yang tertuang dalam modul 3.2 Pemimpim dalam Pengelolaan Sumber Daya.

Dan jadwal pada hari itu saya ada kegiatan loka 5 banyak ilmu yang saya dapatkan diantaranya saya di ingatkan Kembali tentang  Kompetensi Guru Penggerak yaitu :

1.     Mengembangkan Diri dan Orang Lain

Melakukan refleksi terhadap praktik mengajar, meminta umpan balik dari murid maupun guru, menganalisis kelebihan dan kelemahan saya dan membuat rencana pengembangan diri saya.

2.     Memimpin Pembelajaran.

Memimpin upaya membangun lingkungan belajar yang berpusat pada murid, memimpin perencanaa dan pelaksanaan proses belajar yang berpusat pada murid

3.     Memimpin Pengembangan Sekolah

Memimpin pengembangan sekolah untuk mengoptimalkan proses belajar murid dan relevan dengan kebutuhan komunitas sekolah

4.     Memimpin Manajemen Sekolah

Memimpin upaya mewujudkan visi misi sekolah menjadi budaya belajar yang berpihak pada murid, memimpin dan mengelola sekolah yang berdampak pada murid.

Alhamdulilah sekaligus rasa terima kasih LMS,Terima kasih Teman- teman semua Terima kasih PP Terutama Bapak Fasilitator Bapak Suwanto, S.Pd. M.Pd yang mampu menyederhanakan materi dengan bahasa sederhana sesuai kapasitas saya, sehingga saya dapat memahami materi dengan lebih baik dari sebelumnya.


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-23

Jurnal Refleksi Minggu ke-23

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03

Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

 

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Pada minggu-minggu ini saya disibukkan dengan kegiatan-kegiatan yang memang banyak  menguras tenaga dan pikiran saya terutama Ketika saya di hadapkan dengan dilemma yang terjadi pada diri saya, hari jumat ada forum diskusi bersama teman-teman CGP dan juga Fasilitator dengan berat hati dan merasa bersalah saya tidak bisa mnegikuti acara diskusi tersebut di sisi lain saya harus mengikuti rakord dari kemenag pusat terkait dengan kemajuan sarana prasarana Madrasah kami di lain fihak anak saya yang pertama sakit. Saya harus menentukan keputusan yang bertanggung jawab jangan sampai merugikan salah satu pihak. Untuk kesekian kalinya saya ucapkan mohon maaf yang sebanyak-banyaknya Kepada Beliau Bapak Fasilitaor kami yang begitu hebat bijaksana dengan memutuskan permasalahan kami.

Alhamdulillah pada Minggu ini saya di hadapkan dengan modul pamungkas. Yaitu 3.3 tentang  Pengelolaan Program  yang Berdampak Kepada Murid. Saya belajar bagaimana saya mengelola program-program yang berdampak kepada murid baik dari kegiatan-kegiatan  intrakurikuler, kokurikuler mauoun ekstrakurikuler.  Penutup modul yang manis.. saya senang dan bahagia jika di akhir modul, kami masih bersama dalam suka maupun duka. Saling peduli. Saling berbagi. Dan saling mengisi. Semoga kelak kami semua dapat menyelesaikan Pendidikan Guru Penggerak ini dengan baik, dapat lulus bersama-sama, dan kelak saya akan melihat teman- teman yang saat ini bersama di PGP, akan menjadi pemimpin- pemimpin hebat yang bergerak, tergerak dan menggerakkan sekolah masing-masing di wilayah kami, Kabupaten Brebes.

 

Slogan kami, Brebes Bangkit Indonesia Maju !!

Dengan di kuatkan (sangu teken asal tekun pasti tekan)

 

Salam & Bahagia


JURNAL REFLEKSI MINGGU KE-24

Jurnal Refleksi Minggu ke-24

Suparman_CGP Angkatan 4 _SDN Cinanas 03

Kec. Bantarkawung Kab. Brebes.

 

Jurnal refleksi ini saya tulis dengan menggunakan model 4F.

 

Hari ini Sabtu Tanggal 11 Juni 2022 saya baru bisa buka LMS pada Malam hari untuk mengisi jurnal refleksi minggu ke 24, jurnal terakhir dalam program guru penggerak yang masuk modul 3.3 keterlambatan saya dalam mengisi jurnal ini bukan karena saya lupa melainkan jadwal yang sangat padat kebetulan di SD saya selesai melaksanakan PAT Penilaian Akhir Tahun 2021-2022 di tambah dengan persiapan pelaksanaan perpisahan kelas 6, saya dan rekan guru disibukkan dengan kegiatan perpisahan tersebut agar lebih meriah dan berkesan terutama kepada murid kelas 6. Selain itu saya sedang membuat program untuk persiapan lokakarya ke 7 atau panen raya. Dari kelompok saya dengan pengajar praktik PP Ibu Endang Rusiana, S.Pd. M.Pd, dan teman-teman CGP kelompok saya mereka membuat program yang begitu hebat-hebat sedangkan saya hanya mengambil barang bekas atau sampah plastik dari bungkus kopi untuk dijadikan sebuah kreatifitas yang berdampak kepada murid dsebagai bahan baku pembuatan tas mini dan sampah palstik kresek sebagai bahan baku untuk pembuatan bunga hias atau fas bunga yang bisa di pajang di meja guru dan kantor. Dari semua program ini tidak mungkin akan berkembang bila tidak disertai dengan pengembangan diri melalui berbagai lterasi dan  dengan mempelajari lebih lanjut pengelolaan program yang secara mutlak berdampak kepada murid. Semoga di penghujung modul ini saya bisa mengembangkan apa yang selama ini saya pelajari dari awal Pendidikan Guru Penggerak ini, Terima kasih kepada Bapak Fasilitator Bapak Suwanto, S.Pd. M.Pd yang selalu memberikan kami ilmu-ilmu baru, terus mendampingi kami dalam kegiatan tatap muka di dunia maya ini harapan kami nanti diakhir program guru penggerak ini sudilah kiranya Bapak Fasilitator yang hebat ini bisa mendampingi kami di loka 7 atau Ketika panen raya nanti. Amin.

 

Terima Kasih

Salam & Bahagia

Brebes Bangkit Indonesia Maju

Sangu teken asal tekun pasti tekan.

Suparman, S.Pd

DOKUMENTASI JURNAL REFLEKSI MODUL 3