UPTD SMPN 1 Sukatani menggelar kegiatan penuh semangat dan kebersamaan dalam semangat Kemis Nyanding Wawangi.
Diawali dengan Senam 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat πͺπΌπ§ , seluruh siswa dan guru bergerak bersama untuk menanamkan nilai positif sejak dini.
Kegiatan dilanjutkan dengan pengumpulan beas kaheuman πΎ sebagai bentuk kepedulian dan pembiasaan berbagi kepada sesama.
Semangat sehat, semangat berbagi, semangat jadi anak hebat! β€οΈ
UPTD SMPN 1 Sukatani menggelar kegiatan Keagamaan dan Pendalaman Kitab sebagai bentuk pembinaan karakter spiritual siswa.
Dengan penuh khidmat, para siswa mengikuti sesi yang memperkuat keimanan, memperluas wawasan agama, dan menanamkan akhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari.
Semoga kegiatan ini menjadi langkah kecil menuju pribadi yang lebih baik, berilmu, dan berakhlak mulia.
Upacara Pengibaran Bendera SMPN 1 Sukatani
Senin pagi (πSMPN 1 Sukatani, Purwakarta), seluruh warga sekolah melaksanakan upacara pengibaran bendera merah putih dengan khidmat dan penuh semangat kebangsaan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pembentukan karakter disiplin, tanggung jawab, serta cinta tanah air bagi seluruh peserta didik.
Terima kasih kepada petugas upacara, tim pengiring musik, dewan guru, dan seluruh siswa yang telah berpartisipasi dengan baik.
Untuk meningkatkan Kualitas Iman, SMPN 1 Sukatani menggelar Kuliah Jumat Pagi (KULJUMPA)Β secara rutin setiap minggunya. Seluruh guru dan staf antusias mengikuti kegiatan ini yang diisi dengan pembacaan surah-surah pendek Al-Qur'an dan salat dhuha berjamaah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan mempererat tali silaturahmi di lingkungan sekolah.Β
Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, UPTD SMPN 1 Sukatani menggelar kegiatan Senam Anak Indonesia Hebat yang penuh semangat dan keceriaan! πͺπ½π
Β Β 22 Juli 2025 - REKOR MURI NGOSREK β SMPN 1 SUKATANI
Dalam rangka mendukung gerakan Purwakarta Istimewa, SMPN 1 Sukatani turut berpartisipasi dalam kegiatan Ngosrek (Gotong Royong Bersih-Bersih) yang melibatkan seluruh warga sekolah.
Melalui kerja sama yang solid antara siswa, guru, dan tenaga kependidikan, lingkungan sekolah berhasil ditata dan dibersihkan secara menyeluruh. Terlihat jelas perubahan signifikan dari kondisi sebelum dan sesudah kegiatan dilakukan.
Semoga semangat gotong royong ini terus terjaga dan menjadi budaya positif di lingkungan pendidikan kita.
18 Juli 2025
β¨ PENUTUPAN MPLS RAMAH ANAK 2025 β¨
SMPN 1 Sukatani menutup rangkaian MPLS Ramah Anak 2025 dengan penuh kebersamaan dan semangat positif!
Kegiatan dibuka dengan kuljumpa (kuliah Jumβat Pagi), dilanjutkan membaca Juz Amma bersama dan sholat dhuha, menumbuhkan semangat spiritual dan kebersamaan.
Selanjutnya, siswa-siswi menunjukkan bakat dan potensi luar biasa dalam unjuk penampilan kreatif.
Dan ditutup dengan aksi nyata bakti sosial, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
17 Juli 2025
DAY 4 MPLS RAMAH 2025Β
SMPN 1 Sukatani makin semarak! π
πΈ Diawali dengan sosialisasi dari PT KAI tentang pentingnya keamanan dan keselamatan perjalanan kereta api β biar makin paham dan #SelamatSampaiTujuan π
πΈ Lanjut ke demo ekskul yang super seru! Ada:
π§ͺ Science Club π PMR π΄ββ οΈ Pramuka πββοΈ Paskibra
π Tari Β π₯ Silat Β Β Β Β π PKS Β Β Β Β Β Β π₯ Drumband Β βοΈ TDBA Β Β Β Β ππ»ββοΈ VoliΒ
Hari yang penuh wawasan, aksi, dan semangat kebhinekaan!
MPLS bukan sekadar kenalan, tapi juga pengalaman π
16 Juli 2025
Pada hari ketiga peserta MPLS mendapat pembekalan dari pihak Kepolisian tentang pentingnya disiplin, keselamatan, dan etika sebagai pelajar.
Terima kasih kepada Bapak dan Ibu dari Kepolisian yang sudah berbagi ilmu dan semangat!
15 Juli 2025
MPLS bukan cuma soal kenalan, tapi juga soal nilai-nilai.
Hari kedua, peserta diajak untuk mengenal lingkungan, membangun kerjasama, dan belajar tanggung jawab dari hal kecil seperti menjaga kebersihan kelas dan taman.
Karena siswa hebat dimulai dari kebiasaan hebat! πͺ
14 Juli 2025
π Selamat datang siswa baru! π
Hari ini SMPN 1 Sukatani resmi membuka kegiatan MPLS 2025 (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) dengan penuh semangat dan antusiasme!Β
Mulai dari upacara pembukaan, sambutan kepala sekolah, penampilan drum band, hingga pelepasan balon harapan β semua berjalan meriah dan berkesan!Β
Semoga MPLS ini jadi langkah awal yang menyenangkan untuk mengenal sekolah, teman baru, dan tentunya para guru hebat kita π
Yuk, kita awali tahun ajaran baru ini dengan semangat positif dan ceria! πͺπ