Mulai 10 Juni 2022 halaman bantuan platform Merdeka Mengajar pindah ke https://bit.ly/halamanbantuanPMM
Video Inspirasi merupakan bagian dari platform Merdeka Mengajar, yang berisi kumpulan video inspiratif yang dibuat oleh Kemendikbudristek dan para ahli. Beragam video ini sudah dikurasi dan dapat digunakan sebagai referensi untuk meningkatkan kompetensi Anda sebagai tenaga pendidik, baik dalam aspek profesional maupun personal. Beberapa tema video dalam Video Inspirasi adalah "Disiplin Positif", "Refleksi Pembelajaran", dan "Profil Pelajar Pancasila".
Pilih Video Inspirasi di laman beranda platform Merdeka Mengajar
Terdapat kumpulan video berdasarkan topik tertentu. Silakan pilih topik yang Anda minati.
Dalam satu topik terdapat beberapa video yang bisa ditonton. Klik "Baca Selengkapnya" untuk melihat detail keterangan video.
Anda dapat melihat detail keterangan video dan daftar judul video
Klik tombol "Play" pada video atau klik "Bagikan Video" untuk membagikan video ke rekan sejawat melalui email, Whatsapp, atau media sosial lainnya.
Tanya: Berapa durasi rata-rata video di dalam Video Inspirasi?
Jawab: 5–10 menit. Video-video dalam Video Inspirasi sengaja dibuat singkat agar memudahkan Anda mempelajari materi kapan pun dan di mana pun.
Tanya: Apakah saya bisa mengunggah video inspirasi?
Jawab: Tidak bisa. Video Inspirasi disediakan agar Anda bisa mendapatkan referensi untuk pengembangan kompetensi dari para ahli.
Tanya: Mengapa produk Video Inspirasi tidak muncul di aplikasi saya?
Jawab: Video Inspirasi sudah tersedia secara otomatis di platform Merdeka Mengajar versi terbaru. Karena itu, pastikan untuk memperbarui atau instal ulang platform Merdeka Mengajar melalui Playstore.