Struktur Teks Negosiasi

Orientasi merupakan pembukaan (salam dan ucapan terima kasih) atas kesempatan untuk melakukan negosiasi.

Permintaan berisi penyampaian keinginan pada barang atau jasa yang akan dibeli.

Pemenuhan merupakan kesanggupan untuk menyetujui permintaan pembeli (diisi oleh pihak penjual).

Penawaran merupakan puncak dari kegiatan negosiasi antara kedua belah pihak.

Persetujuan merupakan capaian hasil akhir yang disetujui kedua belah pihak serta merupakan tujuan dilakukannya negosiasi.

Pelaksanaan transaksi jual-beli setelah persetujuan dicapai.

Penutup berisi salam, permintaan maaf, dan ucapan terima kasih.