Pantun Edisi November '21

Agnesia Prilyasti Pati

Siswi Kelas 9A

November Bersemi Belajar Sampai Mati


Duduk-duduk sambil intern-tan

Ada balon warna hijau

Ilmu sangat penting dalam kehidupan

Belajarlah hingga titk terakhir hidupMu

Jalan jalan ke Kupang

Jangan lupa membawa motor

Sebentar lagi November akan datang

Tunjukanlah belajar yang giat di November


Tumbuh-tumbuhan berwarna hijau

Tidak ada banyak sampah

Bangkitkan semangat Mu

Untuk menyambut november yang indah


Sudah pagi saatnya bangun

Ke sekolah bersama asti

Jangan pernah lupa dengan pendidikan

Dan carilah ilmu sampai mati

Amelia Priscila Don

Siswi Kelas 9A

Kalau suka main gitar

Mainlah diatas pagar

Kalau mau jadi anak pintar

Jangan suka malas belajar


FULGENTIUS R. HUREK

Siswa Kelas 9A

Jalan-jalan sepanjang jalan

Sampai malam bakarlah dupa

Bapak Ibu Guru punya ajaran

Sampai mati takan kulupa

Emanuel C. Lake

Siswi Kelas 9A

Mengejar Mimpi


Bilamana mentari bangun pagi

Ku telah berlari memulai hari

Mentari tersenyum menyemangati

Diiringi syahdunya merpati bernyanyi


Walau kerikil tajam ku temui

Walau angin pagi menusuk ulang ini

Walau hujan memandikan diri ini

Walau ransel membebani raga ini


Namun tak menyerah diri ini

Semakin kilat lari ini

Tuk menuju sekolah yang menanti

Tempatku menuntut ilmu tuk nanti


Walau kadang tak paham ilmu ini

Ku tanyakan pada guru tiap hari

Walau tugas menumpuk tanpa henti

Tak kenal lelah ku kerjakan semua ini


Ku takkan menyerah mengejar mimpi

Walau badai kehidupan melempar diri ini

Ke lautan putus asa dan malas diri

Namun ku bangkit lagi mengejar mimpi


Dengan doa dan usaha ku kejar mimpi

Dan tawakal pada sang illahi

Ku jadikan pelecut tuk mengejar mimpi

Demi masa depan yang syahdu nanti



Nayarosari Giovani Gutalere

Siswi Kelas 9A

“NOVEMBER BERSEMI

BELAJAR SAMPAI MATI”


Tanah lapang tanah bahagia,

Banyak keluarga yang bersuka cita

Sampai saat tua tiba,

Pendidikan tetap utama’


Pergi jauh mengendarai kuda,

Terlepas ia hilanglah pula pelana

Usia boleh tak lagi muda,Tapi semangat baca haruslah selalu ada’


‘Petang datang para tamu,

Jauh dari seberang sana

Rajinlah engkau meraih ilmu,

Sebagai bekal dihari tua’


Kalau tamu dari Belanda,

Nanti ingin menangkap rusa

Kalau kamu banyak bercanda,

Nanti bodoh sepanjang masa’


‘Berkibar bendera Indonesia,

Sang garuda terbang kemana – mana

Belajar tak mengenal usia,

Muda tak belajar tua merana’

Restyenza V.H. Dimu

Siswi Kelas 9A

"November Bersemi

Belajar Sampai Mati"


Pintu terbuka karena angin

Karena angin kincir berputar

Teruslah belajar yang rajin

Supaya kamu jadi pintar


Hari minggu pergi ke pasar

Beli sayur dan juga beras

Tiap hari harus belajar

Pasti akan menjadi cerdas


Pisau dapur memang harus di asah

Supaya daging mentah bisa dicacah

Murid belajar tanpa kenal lelah

Niscaya masa depan dapat faedah


Cahaya senja mulai redup

Langit hujan lama gerimisnya

Belajar itu seumur hidup

Ilmu tiada pernah habisnya

Natali Astri Taolin

Siswi Kelas 9A

LADANG LUAS TUMBUH BAMBU

MEMBANGUN GUBUK DI TEPI RAWA

SELAGI MUDA CARILAH ILMU

AGAR TAK MENYESAL DI HARI TUA

Laura A. Munthe

Siswi Kelas 9A

Pergi ke sawah menanam padi

Cangkul di rumah hendaklah dibawa

Hai kamu, calon sukses dikemudian hari

Tetaplah belajar selagi waktu masih ada


Battrey lowbat harus dicas

Sebelum mati lampu akibatnya kebingungan

Untuk orang yang malas

Tidak takut susahkah dimasa depan?


Bunga Matahari banyak disukai

Mawar sangatlah harum aromanya

Bakarlah semangat belajar selagi di bumi

Karena jika diakhirat beda lagi ceritanya


Burung Merpati Membawa Surat

Tulisan Indah Tertera di sana

Selalu Belajar dengan sungguh dan giat

Agar pintar sampai tua