DARI KONSEP SEJARAH MENUJU HISTORIOGRAFI
Materi ini akan membahas konsep dasar sejarah yaitu Manusia, Ruang, dan Waktu. Manusia, Ruang, dan Waktu sebagai konsep Sejarah karena melibatkan interaksi antara manusia, ruang, dan waktu. Ketiga elemen ini tidak hanya saling mempengaruhi, tetapi juga berkontribusi pada pembentukan peristiwa-peristiwa penting dalam sejarah. Memahami hubungan ini [Hubungan Manusia, Ruang, dan Waktu] adalah kunci untuk menganalisis bagaimana peristiwa sejarah terjadi dan berkembang.
Sejarah selain berkaitan dengan aktivitas/tindakan manusia juga berelasi dengan waktu yakni dengan perubahan & keberlanjutan. Waktu dalam sejarah merupakan alat analisa untuk menggali, menghimpun, mengeksplorasi pengetahuan-pengetahuan dari perubahan dan keberlanjutan itu sendiri
😜😜