LATAR BELAKANG
Orang Muda Katolik (OMK) adalah masa depan gereja. Peran OMK sangat diharapkan dalam kegiatan liturgi dan pelayanan gereja, khususnya di Paroki Kranji. Namun, kenyataannya peran OMK saat ini belum tampak secara signifikan dalam aktivitas gereja. Secara insidentil memang terlihat peran OMK dalam kegiatan, misalnya dalam event dua tahunan ATOMIK, Koor OMK dan beberapa kegiatan non rutin lainnya. Namun, untuk kegiatan pelayanan umum, peran OMK dirasakan masih sangat minim.
Ditengarai ada beberapa permasalahan yang membelit OMK yang menjadi penghalang mereka dalam aktif berkegiatan. Melalui kuesioner penelitian ini diharapkan dapat diketahui beberapa hal berkaitan dengan gambaran umum OMK, diantaranya: kehidupan rohani, tantangan, hambatan, minat dan harapan OMK dalam kehidupan menggereja. Dengan demikian dapat ditentukan langkah-langkah yang perlu dilakukan dalam memperbaiki situasi dan kondisi OMK saat ini.
MANFAAT PENELITIAN
Penelitian ini dibuat untuk dapat digunakan sebagai referensi dalam perencanaan kegiatan Seksi Kepemudaan dan sebagai dasar pengambilan keputusan oleh Dewan Paroki (DP) Pleno untuk hal-hal yang berkaitan dengan masalah kepemudaan di Paroki.
Laporan disampaikan kepada forum Dewan Paroki (DP) Kranji melalui grup Whatsapp dan diunggah ke website Litbang Kranji untuk memudahkan pihak berkepentingan dalam mengakses hasil penelitian.
METODE PENELITIAN
Penelitian dilaksanakan oleh Seksi Penelitian dan Pengembangan bekerjasama dengan Seksi Kepemudaan Paroki Kranji – St. Mikael dengan metode Kuesioner. Responden diminta untuk menjawab 19 pertanyaan berkaitan dengan:
Profil Responden, 6 pertanyaan pilihan, yaitu: jenis kelamin, asal lingkungan, domisili, kelompok usia, status pendidikan dan status pekerjaan.
Kehidupan Rohani Responden, 4 pertanyaan pilihan , yaitu: kebiasaan berdoa pribadi, kebiasaan membaca / merenungkan / mendengar / mendengar renungan Kitab Suci, kebiasaan mengikuti misa, dan kebiasaan mengaku dosa
Aktivitas Responden, 7 pertanyaan pilihan, yaitu: frekuensi kehadiran dalam kegiatan OMK di lingkungan/wilayah, jenis kegiatan OMK lingkungan/wilayah yang diikuti, jenis kegiatan OMK paroki yang diikuti, keinginan untuk terlibat dalam komunitas OMK, kegiatan yang diminati, hambatan yang dirasakan, dan pilihan rencana kegiatan workshop yang diminati
Harapan dan Pertanyaan Responden, 2 pertanyaan uraian, yaitu: harapan responden terhadap komunitas OMK dan pertanyaan untuk pengurus OMK.
Responden mengisi kuesioner secara bebas dan anonim. Jawaban secara individual dijamin kerahasiaannya sehingga dapat diharapkan mendapatkan jawaban jujur dari responden.
TINGKAT PARTISIPASI
Setelah kuesioner ditutup pada tanggal 20 September 2024 didapatkan tingkat partisipasi pengisian kuesioner sebagai berikut:
Jumlah OMK Paroki Kranji : 2.345 orang (Data BIDUK per 18 September 2024)
Jumlah responden : 149 orang
Tingkat Partisipasi : 6,4 %
Kategori : Sangat Rendah
Ditinjau dengan keterwakilan lingkungan dalam pengisian kuesioner adalah sebagai berikut:
Asal Lingkungan Responden : 47 lingkungan
Jumlah Lingkungan di Paroki : 55 lingkungan
Tingkat Partisipasi : 85,5 %
Kategori : Sangat Baik
Semakin tinggi tingkat Partisipasi, semakin tinggi pula tingkat kepercayaan terhadap hasil survey.
HASIL KUESIONER
PROFILRESPONDEN
KEHIDUPAN ROHANI RESPONDEN
KEAKTIFAN BERKEGIATAN
SARAN & HARAPAN RESPONDEN
TETAP SEMANGAT
Semangat
Semangat kakak-kakak OMK
Saya harap OMK tetap semangat!
Lebih bersemangat lagi melayani Tuhan
SEMAKIN SUKSES
Terus berkarya
Lebih sukses lagi
Menjadi yang terbaik
Semoga maju terus
Agar terus berkembang
Harus menjadi lebih baik
Semoga kedepannya semakin sukses
Semoga next-nya lebih berkembang yaa
Semoga lebih baik dan menjadi yang terbaik
Semoga OMK jadi lebih bermanfaat bagi sesama
Semoga sukses selalu bagi Orang Muda Katolik
Semoga bisa terealisasi semua prokar-nya.
Semoga OMK menjadi lebih unggul dari sebelumnya
OMK terus maju dan berkembang, walaupun masih banyak yang belum bisa aktif
Semoga lebih baik lagi kedepannya, semoga kegiatan"selanjutnya semakin lebih seru
Agar OMK dapat menjadi kelompok yang signifikan bagi seluruh anak-anak muda Katolik
SEMAKIN KOMPAK
Makin kompak
Semakin kompak
Harapan saya omk semakin kompak lagi
Sering-sering kumpul, tapi jangan jauh-jauh
OMK kedepannya bisa lebih aktif dan lebih solid lagi
Harus kompak dan solid, jangan ada perkelompokan bahkan asik dengan temannya sendiri
Semoga semakin solid, saling menghargai dan tidak adanya kelompok dalam kelompok. selalu happy🤏🏻
Melayani Tuhan jangan jadi ajang persaingan dan sikut-sikutan, semua berhak melayani Tuhan apapun latar belakangnya
Semangat para pengurus yang terlibat, semoga bisa lebih solid lagi, merangkul lebih banyak pihak, gak ada gap satu sama lain. Intinya lebih inklusif💖
Semoga OMK St. Mikael Kranji semakin kompak & solid, lebih banyak lagi kegiatan-kegiatan OMKnya:)
Semoga OMK di lingkungan, wilayah baik paroki selalu kompak dan sukses
Mengadakan acara untuk lebih mengenal anggota OMK, dapat berbentuk kegiatan kebersamaan yang interaktif atau “bonding” yang bisa mencairkan suasana dan membuat anggota yang baru merasa lebih nyaman.
Saran: tetep berbaur aja sama yang lain jangan ada geng2an. Terus acara rohaninya boleh sambil camping gitu, atau sekali-sekali Ziarah Rohani ke Jogja atau luar kota lainnya.
SEMAKIN AKTIF
Semoga lebih aktif lagi
Aktivitasnya lebih menarik
Semoga OMK lebih diaktifkan
Semoga OMK Paroki aktif dan hidup
Bisa lebih ramai dan lebih aktif lagi
Semoga OMK lingkungan bisa diadakan kembali
Semoga semakin banyak kegiatan positif dari OMK
Lebih banyak kegiatan yang mengundang banyak orang
Ingin lebih aktif lagi di kegiatan OMK wilayah dan paroki.
Semoga semua acaranya makin seru dan OMK-nya aktif
Semoga OMK di setiap wilayah bisa lebih aktif dan seru lagi
Adanya lomba kesenian antar wilayah dan Dekenat Bekasi.
Saya berharap OMK menjadi lebih aktif lagi dalam berkegiatan.
Harapan: semoga gua kedepannya bisa mengikuti acara OMK atau lingkungan
Membuat kegiatan yang menarik dan menarik minat kalangan remaja
Lebih banyak kegiatan yang bisa menjangkau lebih bamyak OMK yg lain
Ikut terlibat dalam kegiatan di lingkungan, seperti koor dan doa lingkungan.
Semoga dapat membuat hal menarik sehingga OMK Paroki kita semakin maju
Semoga banyak kegiatan OMK antar wilayah selain acara Atomik atau rekoleksi
Saran dan Harapan Saya adalah supaya lebih mengenal banyak teman dan wawasan
Semoga OMK lingkungan ataupun wilayah lebih ditambah kegiatannya agar terlihat lebih aktif
Harapannya semoga event OMK lebih menarik dan seru agar menarik minat para OMK remaja
Saran semakin banyak anak muda dan mau ikut adil dalam kegiatan gereja/maupun acara besar gereja
Hadirkan lebih banyak workshop, atau event yg mengusung keberagaman dan toleransi antar umat beragama
Semua OMK harus aktif pelayanan gereja dan dengarkan sabda Allah harus dan pelayanan PDOMK Aqua Vitae
Lebih sering ada acara yang kepanitiannya melibatkan banyak OMK. Semoga semakin aktif, berkembang dalam kegiatan positif
Harapannya, semoga semakin banyak kegiatan menarik di masa yang akan datang dan semoga saya pribadi tidak terlalu sibuk sehingga bisa hadir diacara tersebut
Saya harap dalam saya mengikuti OMK lingkungan/wilayah/paroki saya bisa lebih aktif lagi dan bisa mengembangkan kegiatan saya
Harapan untuk OMK makin banyak yg mau keluar rumah untuk bergabung dengan teman-teman OMK yg lain. OMK Paroki bisa...bisa...bisa...
Semoga semakin banyak yang ingin bergabung dan antusias dalam setiap kegiatan OMK dan bisa menjalin relasi yang baik antar OMK
SEMAKIN MERANGKUL
Lebih merangkul anggota OMK.
Lebih terbuka dengan sesama OMK
Semoga bisa semakin ramai dan akrab
Lebih dapat merangkul orang orang baru
Harapannya harapan jaya semakin solid
Semoga OMK selanjutnya makin penuh solidaritas
Banyak anak yang lebih aktif, ga itu-itu aja orangnya
Lebih banyak merangkul banyak orang supaya OMK makin rame.
Semoga OMK lebih merangkul lagi, dan saling memahami satu sama lain
Semoga semakin kreatif lagi dalam membuat kegiatan serta lebih merangkul seluruh anggota OMK
Bisa menjangkau lebih banyak kalangan OMK yang mau aktif tapi mungkin terhambat karena kurang PD
Semoga OMK lingkungan/wilayah/paroki bisa mengumpulkan dan merangkul kembali domba-domba yang hilang dengan prokar-prokarnya. SEMANGADDDD BROH!
Untuk Paroki lebih terbuka dengan OMK baru dan seringlah membuat kegiatan yang melibatkan OMK Wilayah dan lebih merangkul OMK Wilayah yang baru
Saran saya sebagai anggota OMK pendekatannya lebih diefektifkan lagi dan harapan saya adalah semoga OMK Santo Mikael sama-sama bisa saling merangkul
Semoga sesama anggota OMK dapat merangkul satu dengan yang lainnya agar bisa terlibat aktif dan nyaman dalam mengikuti setiap kegiatan OMK
Harapan saya adalah agar OMK bisa adain acara keakraban (ret-ret) serta beri kesempatan dan rangkul OMK yang baru untuk berkembang!!
Semoga semakin banyak kegiatan bersama dan merangkul lingkungan-lingkungan yang sekiranya OMK nya memprihatinkan atau OMK nya bahkan tidak terbentuk di lingkungannya dikarenakan sepi.
Saran: untuk lebih sering mengadakan kegiatan dan mencoba untuk mengajak anak-anak muda lainnya supaya mengikuti kegiatan OMK atau lingkungan
LAIN-LAIN
Berani berpendapat, menyuarakan ide
Supaya lebih mendorong para ortu utk anak-anaknya ikut aktif
Melibatkan peran orangtua dalam pengenalan dan sosialisasi OMK
OMK diharapkan dapat berpartisipasi dalam memberikan masukan terhadap kebijakan-kebijakan Paroki
Kejujuran dalam kelompok, mengingat pentingnya hal tsb dalam berkarya sebagai masa depan bangsa.
Harapan saya semua kegiatan OMK selalu bisa meng-update dan selalu terkesan energetic terutama untuk kalangan anak-anak muda, serta selalu bisa mengajarkan kedisiplinan
Harapannya dapat menjadi sarana yang memotivasi generasi muda untuk hidup sesuai dengan panggilan iman mereka, berdampak positif di lingkungan gereja dan masyarakat, serta menjadi agen perubahan
Semoga OMK dapat menjadi wadah untuk berkomunikasi antar umat dan teman-teman OMK lainnya.
Harapannya supaya OMK lebih gencar lagi untuk mengenalkan kegiatan kegiatan yang ada.
Saran: anak OMK yang sudah lama/aktif bisa memberikan inspirasi untuk anak OMK yang masih baru/belum aktif
Harapan: dengan mengikuti OMK ini iman kita semakin kuat dan teguh
Saya berharap dan saran saya untuk OMK untuk menjadi wadah yang lebih baik lagi untuk dapat menghimpun para pemuda Katolik untuk terus melayani Tuhan dan sesama, sebagai sebuah komunitas keagamaan.
Harapannya dapat kolaborasi dengan Paroki di Jakarta biar dapat exposure lebih
Semoga banyak OMK yang tergerak hatinya untuk dapat membangun sebuah kominitas yang positif ditengah dunia yang semakin menantang ini
Lebih menggunakan komunikasi yang dekat seperti nongkrong bareng, kegiatan sosial, dan jalan²
Semoga remaja OMK di lingkungan bisa lebih aktif lagi dalam mengikuti kegiatan baik di lingkungan, wilayah atau paroki. Karena semakin banyak yang datang, semakin luas juga relasinya antar OMK
Semoga paroki Kranji bisa menjadi contoh yang baik dalam mewujudkan iman akan kasih.
Mengutamakan pelayanan, dan mementingkan kepentingan bersama dalam berkomunitas.
Harapannya untuk orang tua yang punya anak OMK bisa mendorong anaknya untuk berkatifitas di kegiatan omk.
Untuk lingkup Paroki, hati-hati dengan kesan eksklusivitas kelompok Team Sie Kepemudaan. Seyogyanya tidak ada kelompok OMK Paroki. Kegiatan di Paroki itu baik, namun harapan lebih penting menghidupi program kegiatan dan berperan aktif di lingkungan / wilayah masing-masing.
Paroki Kranji selalu menjadi tempat yang aman dan menyenangkan untuk berkarya dan bekerja selama saya menjadi umat. Semoga Paroki Kranji selalu berorientasi pada kemajuan, pengembangan dan aplikasi nyata nilai-nilai kehidupan katolik.
Semoga semakin banyak orangtua yang mendorong anaknya untuk berkegitatan aktif di OMK. Karena banyak sekali orangtua yang tidak suka jika anaknya bergabung dengan OMK.
Acaranya mungkin tidak harus terlalu sering, karena yang harus ditingkatkan kualitas dari tiap-tiap acaranya.
OMK Wilayah: Semoga semakin bisa menarik orang2 muda Katolik untuk bisa menjadi juara dalam lomba ATOMIK dan semakin erat dalam persaudaraan.
OMK Paroki: Saran: Kaa... kalau bisa adaiin lomba stand up comedy karena anak-anak muda sekarang identik dengan yang lucu-lucu kalo lagi ngejoks. Harapan: semoga semakin dirangkul lagi semua wilayah OMK yang ada di paroki kranji supaya tidak ada merasa wilayah yang disingkirin atau tidak dianggap.
Saran dan harapan saya adalah semoga OMK lingkungan bisa menjadi lebih baik dan bisa memberikan bantuan bantuan sosial kepada semua orang dan juga sebagai saran untuk kumpul kumpul orang orang muda Katolik
PERTANYAAN RESPONDEN
Adakah undangan saat ada kegiatan OMK?
Anpad, kapan kita nongki nongki lagi?🤔🫶🏻
Apa tindakan lo jika ada anak OMK yang tiba-tiba menghilang tanpa kabar. Yang tadinya aktif tiba-tiba gone.
Apa tujuannya ikut OMK ? Relasi ? Spiritual ? Atau apa ?
Apabila terjadi perselisihan besar dikarenakan berbeda pendapat, apa yg OMK lakukan untuk menyelesaikan masalah tersebut?
apakah bisa diperbanyak kegiatan olahraga seperti basket, futsal dll?
Apakah di ATOMIK nanti diadakan lomba Esport seperti Mobile Legend dan Honor Of Kings?
Apakah di OMK dilakukan seminggu sekali atau lebih dari seminggu sekali?
Apakah kalian siap untuk lebih terbuka satu dengan yang lainnya?
Apakah kalian siap untuk lebih mempererat persahabatan dan menguatkan iman persaudaraan?"
Apakah kepemudaan memiliki anggaran tersendiri yang dapat di-claim oleh masing-masing wilayah?
Apakah nanti akan ada kegiatan yang menarik? jika ada, ditunggu ya:)
Apakah OMK dapat ikut serta dalam pendidikan anak muda
Apakah OMK Paroki memiliki akun sosial media untuk wadah berita kegiatan-kegiatan lingkungan/wilayah/paroki?
Apakah sebulan sekali diadakan olahraga rutin di OMK lingkungan atau wilayah maupun di paroki?
Apakah selama ini OMK sudah cukup dilibatkan dalam kegiatan gereja ?
Apakah semua lingkungan/wilayah sudah mendorong untuk anak-anaknya, terutama yang muda terlibat di dalam gereja?
Bagaimana cara kalian dalam mengatasi anggota anggota yang kurang aktif karena berbagai alasan?
Bagaimana cara meng-hire dan meng-keep OMK agar terus bersama?
Bagaimana cara metode pencarian dana di dalam gereja?? (seperti jualan, ngamen, dsb)
Bagaimana cara supaya lebih dekat dengan teman-teman OMK di Paroki?
Bagaimana caranya membangkitkan semangat OMK untuk mau melayani sebab OMK adalah masa depan gereja?
Bagaimana caranya mengatasi kesenjangan antara satu kelompok dengan kelompok lainnya? Baik di lingkup lingkungan/wilayah/paroki
Bagaimana caranya supaya anak2 muda merasa nyaman bergabung dalam lingkup OMK wilayah maupun OMK Paroki? Dan bagaimana cara kedepan untuk siekep membuat OMK paroki semakin guyub rukun dan bersatu tanpa adanya pembedaan? Terima kasih..
Bagaimana OMK dapat berkontribusi dalam masyarakat?
Cara apa yang akan dilakukan biar anak anak yang tadinya males atau tidak tertarik untuk ikut acara OMK jadi tertarik untuk mengikuti acara omk
Di sisa tahun ada acara seru gak?
Harus aktif pelayanan pdomk aqua vitae
Kalau mau ikut acara tp malu" anaknya gimana ya kak?
Kapan ada Ziarah dan Rekreasi?
Kapan diadakan Ret - Ret semua OMK Paroki tanpa di batasi Peserta ???
Kapan lomba lomba olahraga dilaksanakan?
Kedepannya OMK akan seperti apa?
Kegiatan apa saja yang dilakukan dalam OMK?
Kenapa kurang bnyak yang aktif di kegiatan lingkungan/wilayah?
Kenapa orang muda Katolik sibuk dengan urusannya sendiri?
Kenapa setiap lingkungan peroranganya beda2 untuk mengikuti kegiatan OMK di lingkungan paroki atau wilayah
Mau kapan OMK bisa aktif, kompak, solid, sering kumpul lagi seperti tahun tahun 2018?
Mengapa kegiatan OMK Lingkungan tidak ada lagi ?
OMK paroki : Kaa boleh kaa pada saat Atomik lalu pada saat pengumuman pemenang dari juara Atomik itu, wilayah OMK yang ga dapet juara tetep di-juarakan seperti misalkan Wilayah A sudah ikut partisipasi namun tidak menang sama sekali, tapi wilayah A bisa tetap menang di kategori lain, misalnya ada kategori wilayah teraktif, wilayah tersepi, dll. Supaya tidak ada rasa saing aja antar satu wilayah dengan wilayah yang lainnya. Terima kasih.
OMK Paroki Kranji memiliki ciri khas kegiatan ATOMiK, Innovasi apa yang akan dilakukan untuk meningkatkan minat acara 2 tahunan tersebut ?
OMK yg aktif banyak di Lingkungan atau Wilayah atau Paroki? Kenapa?
Saya ketua OMK-nya, masa saya nanya OMK saya sendiri
Selain atomik, apakah ada kegiatan olah raga OMK yang lain?