Dunia Islam

Seleksi Calon Pesertas STQH Tingkat Nasional XXVI Tahun 2021 (22/02/2021)

Kegiatan Pembukaan Seleksi Calon Pesertas STQH Tingkat Nasional XXVI Tahun 2021 dipimpin oleh Bapak K.H. Hamid selaku Ketua LPTQ Jawa Timur dan Drs. Moch. Isa, M.Si yang diselenggarakan di Islamic Centre Provinsi Jawa Timur pada Senin, 22 Februari 2021.

Pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur'an dan Musabaqoh al-Hadist (STQH) berjalan dengan lancar, dengan minat peserta yang sangat antusias. Kegiatan ini tidak sekedar menjadi perlombaan, akan tetapi sebagai sarana mencintai Al-Qur'an dan Al-Hadist, serta memahami kandungan yang ada didalamnya.

"Deretan prestasi tentu membanggakan, namun prestasi di bidang Alquran tidak boleh berhenti hanya pada kemampuan membaca, tapi harus mampu mengimplementasikan dan mengamalkan kandungannya dalam bentuk produk-produk peradaban dan ilmu pengetahuan" tegas Ketua LPTQ kepada Peserta Seleksi STQH.

Untuk video lebih jelas bisa mengunjungi : https://www.instagram.com/tv/CLmDY-aJ3TV/?utm_source=ig_web_copy_link

Bimbingan Ikrar Masuk Islam di Masjid Islamic Centre Surabaya (10/01/2021)

Salah satu bentuk program kerja di bidang keagamaan Islamic Centre Surabaya adalah melakukan kegiatan bimbingan terhadap seseorang yang akan memeluk agama Islam.

Bapak Hj. Munawar Husein bersama Bapak Sogiran, S.Pd.i menuntun seorang calon mualaf dalam membaca ikrar dua kalimat syahadat untuk masuk agama Islam di Masjid Islamic Centre Surabaya.

Kegiatan bimbingan ikrar masuk islam dibuka dengan khutbah, nasehat keislaman, dan wawancara singkat pemantapan memilih agama islam. Pembacaan atau ikrar dua kalimat syahadat merupakan syarat mutlak untuk memeluk agama islam. Pengucapan ikrar dua kalimat syahadat yang dipandu oleh pembimbing, dilafalkan dalam bahasa Arab, kemudian dibacakan artinya.

Dilaksanakan dalam suasana yang khidmat, khusyu’ dan tanpa paksaan, sehingga pengucapan dua kalimat syahadat tersebut oleh yang bersangkutan diucapkan dengan lisan, dibarengi dengan hatinya. Kegiatan tersebut ditutup dengan doa dan penandatanganan sertifikat masuk islam oleh yang bersangkutan dan para saksi.

Untuk video lebih jelas bisa mengunjungi : www.instagram.com/p/CJ5AhL8BVAn/?utm_source=ig_web_copy_link