Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tanpa Melalui SSCASN-BKN


PERGURUAN TINGGI KEDINASAN MILIK KEMENTERIAN

1. Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral

Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS (PEM AKAMIGAS)

Politeknik Energi dan Mineral AKAMIGAS (PEM AKAMIGAS) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral. Sejak awal berdiri yaitu tahun 1966, PEM AKAMIGAS sudah beberapa kali mengalami pergantian nama. Sebelum bernama PEM AKAMIGAS, sebelumnya bernama Akademi Minyak dan Gas Bumi (AMGB).

Pada akhir tahun 2017, tepatnya tanggal 8 November 2017, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral menerbitkan Peraturan Menteri ESDM Nomor : 55 Tahun 2017 tentang Organisasi dan Tata Kerja Politeknik Energi dan Mineral Akamigas yang mana secara resmi merubah Sekolah Tinggi Energi dan Mineral (STEM Akamigas) menjadi Politeknik Energi dan Mineral Akamigas atau disingkat PEM Akamigas. Dan sebagai acuan pengelolaan PEM Akamigas, di awal tahun 2018, terbitlah Peraturan Menteri ESDM Nomor 01 Tahun 2018, tanggal 9 Januari 2018 tentang Statuta Politeknik Energi dan Mineral Akamigas. Untuk selanjutnya PEM Akamigas akan terus berjuang memberikan yang terbaik dalam menyelengarakan pendidikan vokasi program Diploma dan Sarjana Terapan di bidang energi dan sumber daya mineral.

Timeline :

  • Pendaftaran : 22 Maret - 24 April 2021

  • Pengumuman Lolos Seleksi Administrasi : 3 Mei 2021

  • Pelaksanaan Ujian Mandiri dan Wawancara (daring) : 24 - 31 Mei 2021

  • Pengumuman Kelulusan Ujian Mandiri Peserta PMB Jalur Umum : 3 Juni 2021

  • Tes Kesehatan dan Registrasi Calon Mahasiswa Jalur Umum : 9 - 11 Juni 2021

  • Pengumuman Kelulusan Ujian Mandiri Peserta PMB Jalur Kerjasama : 21 Juni 2021

  • Tes Kesehatan dan Registrasi Calon Mahasiswa Jalur Kerjasama : 12 - 14 Juli 2021

  • Pekan Orientasi Mahasiswa Baru dan Kesamaptaan : 2 - 5 Agustus 2021

  • Sidang Senat Terbuka Pelantikan Mahasiswa Baru : 6 Agustus 2021

2. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif memutuskan bahwa penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Pariwisata (PTP) Kementerian Pariwisata Republik Indonesia tahun akademik 2021/2022, dilakukan melalui 2 (dua) jalur, yaitu jalur SBMPTNP (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata) dan jalur SMMPTNP (Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata).

Link pendaftaran SBMPTNP http://sbmptnp.kemenpar.go.id/

Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung

Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Timeline :

Pendaftaran SBMPTNP : 2 Februari - 27 Mei 2021 (link)

Politeknik Pariwisata Negeri Bali

Politeknik Pariwisata Negeri Bali adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Timeline :

Pendaftaran SBMPTNP : 2 Februari - 27 Mei 2021 (link)

Pendaftaran SMMPTNP : belum ditentukan

Politeknik Pariwisata Medan

Politeknik Pariwisata Medan adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Timeline :

  • Pendaftaran SBMPTNP : 2 Februari - 27 Mei 2021 (link)

  • Pendaftaran SMMPTNP :

Politeknik Pariwisata Makassar

Politeknik Pariwisata Makassar adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Timeline :

Pendaftaran SBMPTNP : 2 Februari - 27 Mei 2021 (link)

Pendaftaran jalur khusus (SMMPTNP-BANTUAN BIAYA PENDIDIKAN)


Pendaftaran jalur reguler (SMMPTNP-REGULER)

Politeknik Pariwisata Negeri Palembang

Politeknik Pariwisata Palembang adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Timeline :

  • Pendaftaran SBMPTNP : 2 Februari - 27 Mei 2021 (link)

  • Pendaftaran SMMPTNP :

Politeknik Pariwisata Lombok

Politeknik Pariwisata Lombok adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Timeline :

  • Pendaftaran SBMPTNP : 2 Februari - 27 Mei 2021 (link)

  • Pendaftaran SMMPTNP : belum ditentukan

3. Kementerian Kelautan dan Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memberikan kesempatan kepada putra/putri Warga Negara Indonesia untuk mengikuti pendidikan vokasi pada satuan pendidikan lingkup KKP. Seleksi penerimaan peserta didik dilaksanakan melalui jalur umum dan jalur khusus. Jalur umum adalah sistem seleksi penerimaan peserta didik pada satuan pendidikan lingkup KKP bagi pendaftar yang berasal dari masyarakat umum. Sedangkan jalur khusus adalah sistem penerimaan peserta didik pada satuan pendidikan lingkup KKP bagi pendaftar yang berasal dari anak pelaku utama (nelayan, pembudidaya ikan, pengolah ikan, dan petambak garam). KKP memberikan kesempatan kepada anak pelaku utama untuk mengikuti pendidikan pada satuan pendidikan lingkup KKP pada tahun akademik/pelajaran 2020/2021 sebanyak 50% dari total jumlah yang diterima. Link pendaftaran secara online www.pentarukkp.id.

Timeline pendaftaran :

  • Pendaftaran pendidikan menengah : akan diinfokan kemudian

  • Pendaftaran pendidikan tinggi : akan diinfokan kemudian

4. Kementerian Kesehatan

Kementerian Kesehatan pada tahun 2021 melaksanakan penerimaan mahasiswa baru Poltekkes Kemenkes se-Indonesia melalui seleksi bersama atau yang lebih dikenal dengan SIMAMA. Penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SIMAMA dilakukan serentak secara online seluruh Indonesia, terdiri dari 38 Politeknik Kesehatan se-Indonesia dengan pilihan 480 Program Studi Seleksi ini merupakan seleksi Uji Tulis, terbuka untuk umum berasal dari lulusan SMA/MA/SMK yang sesuai dengan persyaratan dan latar belakang yang sudah ditentukan. Melalui Jalur SIMAMA diharapkan dapat menjaring seluruh peserta dari pelosok Nusantara dan para pendaftar pun bebas memilih peminatan Politeknik Kesehatan yang tersebar di 34 Propinsi di Indonesia.

Link pendaftaran SIMAMA http://simama-poltekkes.kemkes.go.id

Pendaftaran : 1 Maret - 17 April 2021

5. Kementerian Komunikasi dan Informatika

Sekolah Tinggi Multi Media "MMTC" Yogyakarta

Sekolah Tinggi Multi Media "MMTC" Yogyakarta adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Komunikasi dan Informatika. Keberadaan STMM “MMTC” Yogyakarta diawali pada tahun 1985 dengan nama Diklat Ahli Multi Media yang berada di bawah Departemen Penerangan dan diresmikan oleh Presiden RI kala itu Soeharto, tepatnya pada tanggal 31 Juli 1985. Diklat Ahli Multi Media mendidik mahasiswa yang mereka adalah pegawai negeri sipil perwakilan dari RRI dan TVRI seluruh Indonesia.

Seiring dengan berjalannya waktu dan pesatnya perkembangan zaman Diklat Ahli Multi Media mengepakkan sayapnya, dan pada tahun 2001 mulai membuka penerimaan mahasiswa baru yang berasal dari PNS Pemerintah Daerah dan masyarakat umum lulusan SLTA.

STMM menjadi salah satu perguruan tinggi negeri yang mampu memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat, bangsa dan negara serta dapat mewujudkan visinya untuk menjadi pusat pendidikan tinggi terbaik di Indonesia dan bertaraf Internasional.

Pendaftaran : 1 Februari - 14 Maret 2021 (Periode 1)

6. Kementerian Pertahanan

Akademi Militer (TNI AD)

  • Penerimaan Bintara TNI AD TA 2021

Tentara Nasional Indonesia (TNI) lahir dalam kancah perjuangan bangsa Indonesia mempertahankan kemerdekaan dari ancaman Belanda yang berambisi untuk menjajah Indonesia kembali melalui kekerasan senjata. TNI merupakan perkembangan organisasi yang berawal dari Badan Keamanan Rakyat (BKR). Selanjutnya pada tanggal 5 Oktober 1945 menjadi Tentara Keamanan Rakyat (TKR), dan untuk memperbaiki susunan yang sesuai dengan dasar militer internasional, dirubah menjadi Tentara Republik Indonesia (TRI). Dalam rangka pemenuhan tenaga ahli pada organisasi TNI, Angkatan Darat TNI membuka kesempatan kepada pemuda-pemuda terbaik seluruh Indonesia untuk menjadi calon Bintara TNI AD.

Timeline :

Reguler

  • Daftar online : 1 Januari - 25 April 2021

  • Daftar ulang dan Validasi : 25 April - 7 Mei 2021

  • Pengecekan awal : 31 Mei - 11 Juni 2021

  • Parade dan pengumuman : 14 Juni 2021

  • RIK/UJI TK. PUSAT : 21 - 27 Juni 2021

  • Pengumuman Panda : 29 Juni 2021

  • Calon tiba di PANPUS : 6 Juli 2021

  • Arahan ASPERS : 7 Juli 2021

  • RIK/UJI TK.PUSAT : 8 - 19 Juli 2021

  • Pengumuman : 29 Juli 2021

  • Pembukaan Pendidikan : 1 AGustus 2021

Akademi Angkatan Laut (TNI AL)

Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) hadir di Indonesia tidak lepas dari berdirinya Badan Keamanan Laut (BKR Laut). Kemudian, berdirinya Tentara Keamanan Rakyat (TKR) memicu berdirinya TKR Laut yang kemudian dikenal dengan nama Angkatan Laut Republin Indonesia (ALRI). ALRI banyak memiliki peran dalam pertahanan Indonesia sebelum dan sesudah kemerdekaan.

Sejak tahun 1966, ALRI diubah menjadi TNI AL. Mulai tahun 1980-an TNI AL mekakukan langkah moderniasi peralatan tempurnya. Kemudian, pada tahun 1990-an TNI AL mendapatkan tambahan kekuatan kapal-kapal perang. Reformasi internal di tubuh TNI membawa pengaruh besar pada tuntutan penajaman tugas TNI AL dalam bidang pertahanan dan keamanan di laut.

Dengan mempertimbangkan situasi dan kondisi penyebaran Virus Corona (COVID - 19), pelaksanaan seleksi penerimaan Calon Taruna Dan Taruni AAL TA 2020 ditunda sampai ad pemberitahuan lebih lanjut.

Timeline :


  • Sosialisasi dan Pubikasi : 22 Maret S.d. 11 April 2021

  • Pendaftaran online : 12 April s.d. 07 Mei 2021

  • Validasi Lanal : 19 April s.d. 07 Mei 2021

  • Laporan animo terakhir : 10 Mei 2021

  • Seleksi Tingkat Daerah Panda Lantamal/Lanal : 18 Mei s.d. 20 Juni 2021

  • Seleksi tingkat Daerah Panda Rute : 18 Mei s.d. 29 Juni 2021

  • Sidang Pantukhirda Panda Lantamal/Lanal : 21 Juni 2021

  • Sidang Pantukhirda Panda Rutet : 30 Juni 2021

  • Calon tiba di Panpus Malang : 05 Juli 2021

  • Pemeriksaan dan pengujian tingkat pusat : 07 s.d. 16 Juli 2021

  • Rakorset panitia pusat : 19 Juli 2021

  • Pra Sidang Komisi Pantukhir Pusat : 21 Juli 2021

  • Sidang Komisi Pantukhir Pusat : 22 JUli 2021

  • Pengumuman dan Pemulangan : 23 Juli 2021

  • Pengiriman Calon ke Panpus Magelang : 26 juli 2021

  • Pra Sidang Komisi Pantukhir Terpusat : Minggu ke IV 2021

  • Sidang Komisi Pantukhir Terpusat Minggu ke IV 2021

  • Pembukaan Pendidikan Pertama : 03 Agustus 2021


Akademi Angkatan Udara (TNI AU)

Akademi Angkatan Udara adalah sekolah pendidikan TNI Angkatan Udara di Yogyakarta, Indonesia. Akademi Angkatan Udara mencetak Perwira TNI Angkatan Udara. Secara organisasi, Akademi Angkatan Udara berada di dalam struktur organisasi TNI Angkatan Udara, yang dipimpin oleh seorang Gubernur Akademi Angkatan Udara. Dalam rangka pemenuhan prajurit pada organisasi TNI, TNI Angkatan Udara membuka kesempatan kepada pemuda-pemuda terbaik seluruh Indonesia untuk menjadi calon Tamtama Angkatan Udara.

Timeline :

  • Taruna dan Taruni Angkata Udara Tahun 2020 : 1 Maret - 30 AprIl 2020

  • Bintara PK TNI AU Gelombang II Tahun 2020 : 1 Mei - 30 Jun 2020

  • Tamtama PK TNI AU Gelombang I Tahun 2020 : 15 Jan - 28 Feb 2020

  • Tamtama PK TNI AU Gelombang II Tahun 2020 : 1 Juli - 30 Agst 2020

Universitas Pertahanan Indonesia

Universitas Pertahanan Indonesia (UNHAN) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertahanan. UNHAN membuka penerimaan mahasiswa baru untuk jenjang S1 melalui jalur beasiswa. Fakultas yang dibuka untuk program beasiswa adalah dari Fakultas Kedokteran Militer, Fakultas MIPA Militer, Fakultas Farmasi Militer, dan Fakultas Teknik Militer.

Informasi lebih lanjut mengenai beasiswa jenjang S1 UNHAN dapat dilihat pada bit.ly/hypeinformbeasiswapelajar.


Politeknik Angkatan Darat

Politeknik Angkatan Darat adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertahanan.

Pendaftaran : belum ada informasi pendaftaran

Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut

Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertahanan. Pada tahun 1964 Angkatan Laut Republik Indonesia dibawah Menteri/Panglima Angkatan Laut Laksamana R.E. Martadinata menyadari bahwa peralatan yang digunakan oleh Angkatan Laut semakin modern. Oleh sebab itu diperlukan tenaga-tenaga yang memiliki ilmu pengetahuan yang memadai dan keterampilan untuk mengelolanya.

Berdasarkan hal tersebut, dibentuklah Panitia Perumus Pendidikan Lanjutan yang diketuai oleh Kolonel Laut (E) Suparno. Akhirnya, pada tanggal 15 Maret 1996 diresmikan pembukaan IIAL Angkatan I. IIAL dibuka dalam tiga jurusan, yaitu: Jurusan Teknik Mesin, Teknik Elektro, dan Teknik Kimia. Pembukaan IIAL Angkatan I pada tanggal 15 Maret 1966 inilah yang kemudian dijadikan sebagai hari jadi IIAL/STTAL dimana secara resmi dimulai kegiatan pembelajaran.

Pendaftaran : belum ada informasi pendaftaran

7. Kementerian Pertanian

Kementerian Pertanian memanggil Putra/Putri terbaik warga Negara Indonesia untuk mengikuti Pendidikan dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia Pertanian.

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) adalah sekolah kedinasan dibawah naungan Kementerian Pertanian. Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) atau dikenal sebelumnya Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian (STPP) membuka Penerimaan Mahasiswa Baru di lokasi sebagai berikut Politeknik Pembangunan Pertanian Medan, Politeknik Pembangunan Pertanian Bogor, Politeknik Pembangunan Pertanian Yogyakarta-Magelang,Politeknik Pembangunan Pertanian Malang, Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa dan Politeknik Pembangunan Pertanian Manokwari.

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Medan

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Medan adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertanian.

Pendaftaran : belum ada informasi pendaftaran

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Yogyakarta-Magelang

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Yogyakarta-Magelang adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertanian.

Pendaftaran : sudah tutup

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Gowa

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Gowa adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertanian. Polbangtan Gowa memiliki beberapa jalur pendaftaran. Jalur Pendaftaran Mahasiswa Baru di Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Gowa sebagai berikut :

  1. Jalur Tugas Belajar

  2. Jalur Undangan

  3. Jalur Kerjasama

  4. Jalur Umum

  5. POSKM (Prestasi Olahraga, Seni, Keilmuan dan Minat)

Informasi mengenai detail jadwal pendaftaran dapat diakses di website Polbangtan Gowa.

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Malang

Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Malang adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pertanian. Polbangtan Malang memiliki beberapa jalur pendaftaran. Jalur Pendaftaran Mahasiswa Baru di Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Malang sebagai berikut :

  1. Jalur Umum (sudah tutup)

  2. Jalur Kerjasama (sudah tutup)

  3. Jalur POSKM (1 - 3 Juli 2020)

  4. Jalur Tugas Belajar (sudah tutup)

  5. Jalur Undangan (SMK-PP/SMK Binaan KEMENTAN) (sudah tutup)

  6. Jalur Undangan (Anak Petani Berprestasi) (sudah tutup)

  7. Jalur Undangan (Pertanian Masuk Sekolah) (sudah tutup)

  8. Jalur Undangan (Pra Sejahtera dan 3T) (sudah tutup)

8. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

Politeknik Pekerjaan Umum

Politeknik Pekerjaan Umum adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. Kementerian PUPR mengatakan bahwa pembukaan pendaftaran mahasiswa baru tahun angkatan 2020/2021 direncanakan pada bulan Mei 2020, dimana tanggalnya masih disesuaikan dengan perkembangan Covid-19 di Indonesia.

9. Kementerian Perdagangan

Akademi Meteorologi dan Instrumentasi (AKMET)

Akademi Meteorologi dan Teknik Instrumentasi (AKMET) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Perdagangan.

Timeline :

  • Pendaftaran : 21 Februari - 14 Juni 2020

  • Seleksi Administrasi : 15 - 25 Juni 2020

  • Pengumuman peserta Tes Kemampuan Akademik : 26 Juni 2020

  • Proses verifikasi dokumen : 18 Juli 2020

  • Tes Kemampuan Akademik : 19 Juli 2020

  • Pengumuman Tes Kemampuan Akademik : 19 Juli 2020

10. Kementerian Ketenagakerjaan

Politeknik Ketenagakerjaan (POLTEKNAKER)

Politeknik Ketenagakerjaan (POLTEKNAKER) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Ketenagakerjaan. Sebagai perwujudan atas kebutuhan sumber daya manusia yang profesional di Bidang Ketenagakerjaan dan sekaligus sebagai bentuk jawaban atas kebutuhan sumber daya manusia yang handal, siap pakai dan siap kerja, pada tanggal 26 Oktober 2017 Kementerian Ketenagakerjaan telah meresmikan Politeknik Ketenagakerjaan.

Politeknik Ketenagakerjaan atau dengan sebutan Polteknaker, merupakan Perguruan Tinggi Negeri di Kementerian Ketenagakerjaan yang menyelenggarakan program pendidikan vokasi dalam disiplin ilmu pengetahuan dan/atau teknologi yang terkait dengan ketenagakerjaan, terdiri dari 3 (tiga) Program Studi yang dikembangkan oleh Polteknaker yaitu Program Studi Relasi Industri (D4), Kesehatan dan Keselamatan Kerja (D4) dan Manajemen Sumber Daya Manusia (D3).

Pendaftaran : belum ada informasi pendaftaran

11. Kementerian Sosial

Politeknik Kesejahteraan Sosial (POLTEKESOS)

Politeknik Kesejahteraan Sosial (POLTEKESOS) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Kementerian Ketenagakerjaan. Sebelumnya, POLTEKESOS bernama STKS. STKS berdiri sejak tahun 1964 sebagai peningkatan dari Kursus Kejuruan Sosial Tingkat Tinggi (KKST) dan berjangka waktu pendidikan selama 2 (dua) tahun, yang sebelumnya berbentuk Kursus Dasar Sosial A (KDSA) yang didirikan tahun 1957 dan berjangka waktu pendidikan selama 1 (satu) tahun. Sampai dengan tahun 1970, STKS Bandung hanya menyelenggarakan pendidikan Profesional Pekerjaan Sosial Tingkat Sarjana Muda. Pada tahun 1971 Program Pendidikan STKS ditingkatkan dengan dibukanya program sarjana (S1).

Dengan adanya ketentuan dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI tentang dihapuskannya program sarjana muda, maka sejak tahun 1985 selain jenjang pendidikan S1, STKS juga menyelenggarakan program pendidikan jenjang Diploma III, kemudian jenjang pendidikan program Diploma IV dimulai sejak tahun akademik 1989/1990.

Pendaftaran : 13 April - 2 Juli 2020


PERGURUAN TINGGI KEDINASAN NON-KEMENTERIAN

12. Badan Pertahanan Nasional

Sekolah Tinggi Pertahanan Nasional (STPN)

Sekolah Tinggi Pertahanan Nasional adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Badan Pertahanan Nasional.

Pendaftaran : belum ada informasi pendaftaran

13. Badan Tenaga Nuklir Nasional

Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir (STTN)

Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir (STTN) adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Badan Tenaga Nuklir Nasional.

Pendaftaran : belum ada informasi pendaftaran

14. Lembaga Administrasi Negara

Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Lembaga Administrasi Negara (STIA LAN) Bandung

Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Lembaga Admministrasi Negara (STIA LAN) Bandung adalah perguruan tinggi kedinasan dibawah Lembaga Administrasi Negara. Untuk mendaftar, peserta harus membuat akun dan login di website PMB STIA LAN Bandung.