Program Penelitian Dosen Kompetitif (PDK) dimaksudkan sebagai kegiatan penelitian dalam rangka membina dan mengarahkan para peneliti untuk meningkatkan kemampuan dalam melaksanakan penelitian.
TUJUAN
a. Memenuhi syarat melaksanakan tridharma perguruan tinggi;
b. Membina dan meningkatkan kemampuan meneliti dosen pemula;
c. Menjadi sarana pelatihan bagi dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya dalam jurnal ilmiah nasional terakreditasi, atau satu artikel di jurnal internasional, atau prosiding seminar internasional; dan
d. Menginisiasi penyusunan peta jalan (roadmap) penelitian.
Ketua pengusul minimum berpendidikan S-2 dengan ketua peneliti memiliki jabatan fungsional minimal Asisten Ahli;
Pengusul merupakan dosen tetap Politeknik Maritim Negeri Indonesia;
Biodata pengusul memiliki rekam jejak (track record) yang relevan dengan penelitian yang diusulkan;
Tim peneliti berjumlah maksimal 3 orang (1 ketua dan 2 anggota) dan boleh berasal dari program studi yang berbeda;
Tim peneliti diutamakan multidisiplin dengan tugas dan peran setiap peneliti diuraikan secara jelas dan disetujui oleh yang bersangkutan, disertai bukti tanda tangan pada setiap biodata yang dilampirkan;
Pengusul hanya boleh mendapatkan skema PDK sebanyak dua kali sebagai ketua;
Jangka waktu penelitian adalah 1 tahun anggaran.
Luaran wajib Penelitian Dosen Kompetitif (PDK) berupa satu artikel di jurnal nasional terakreditasi (minimal sinta 4) atau satu artikel di jurnal internasional atau satu artikel prosiding seminar internasional.