Yang dimaksud e-book adalah buku yang berbentuk elektronik atau digital yang berisi informasi atau panduan, tutorial, novel, layaknya buku pada umumnya. eBook (electronic book) ini hanya bisa dibuka dan dibaca dengan menggunakan perangkat gadget seperti komputer, tablet, dan handphone pintar. Tidak berbeda dengan buku cetak pada umumnya, ebook (buku digital) juga memuat tulisan dan gambar tentang berbagai topik seperti ebook teknologi, e-book sains, buku digital motivasi, buku tutorial dan ada banyak topik lainnya.
Fungsi e-book secara umum adalah sebagai alat pembacaan informasi secara digital melalui perangkat khusus. Umumnya pengguna buku digital adalah mereka yang memiliki literasi teknologi dan cenderung membeli e-book sebagai sarana pembelajaran.
Tujuan dari pembuatan buku elektronik adalah untuk memudahkan proses penyebaran informasi dan pembelajaran kepada para penggunanya.