Kebutuhan Harian

Pengeluaran Bulanan

Bagi mahasiswa yang tidak membawa keluarga, pengeluaran utama adalah untuk makan sehari-hari. Dengan asumsi makan 3 kali sehari dengan harga AED 20 setiap makan, maka pengeluarannya adalah AED 1800 perbulan.

Bagi mahasiswa yang membawa keluarga, untuk menghemat biaya bisa dengan memasak sendiri untuk satu keluarga. Selain itu, ada juga pengeluaran untuk membayar listrik, air, dan juga berlangganan WiFi (karena harus sewa apartemen sendiri). Berdasarkan pengalaman pribadi, pengeluaran untuk satu keluarga (suami, istri, 1 anak) berkisar antara AED 3000 sampai AED 4000 perbulan, sudah termasuk listrik, air, dan WiFi.


Transportasi

Bagi mahasiswa yang tinggal di asrama, disediakan antar jemput Bus oleh KU secara gratis setiap hari.

Bagi mahasiswa yang tinggal di apartemen, dapat menggunakan Bus Umum yang tersedia hampir di seluruh bagian Abu Dhabi. Biaya untuk Bus Umum adalah AED 2 per perjalanan. Jika dalam sebulan pergi ke kampus sebanyak 20 hari, maka untuk perjalanan pulang pergi dari apartemen ke kampus hanya membutuhkan AED 80 perbulan.

Mahasiswa juga bisa membeli sepeda jika mau. Harga sepeda di Abu Dhabi berkisar antara AED 350 sampai AED 500. Tentu saja ada juga yang lebih mahal jika mau.


Sekolah Anak

Di Abu Dhabi terdapat banyak sekali sekolah untuk penduduk internasional.