Refresh WI Total PG 2024
Refresh WI Total PG 2024
Bersamaan dengan semangat baru untuk meningkatkan kualitas dalam pengolahan nanas, Departemen Quality Control Process Pine dengan bangga mengadakan acara "Refresh WI" di Training Center PT Great Giant Pineapple, yang berlangsung mulai tanggal 30 Januari hingga 01 Februari 2024.
Hari pertama acara ini disajikan khusus untuk para peserta yang memiliki keahlian dalam Landprep atau pengolahan tanah. Mereka diajak untuk mendalami teknik-teknik terkini dalam persiapan lahan. Hari kedua difokuskan pada bibit dan proses penanaman nanas, membuka wawasan peserta mengenai tahapan awal pertumbuhan tanaman. Sementara pada hari terakhir, peserta diajak untuk memahami lebih dalam mengenai perawatan, panen, dan seset bonggol nanas.
Selama kegiatan, peserta diberikan kesempatan untuk mengukur pemahaman mereka melalui pre-test dan post-test, membantu menilai keberhasilan acara Refresh Work Instruction ini. Selain kegiatan serius, acara ini juga diramaikan dengan berbagai game menyenangkan seperti tebak gambar dan tebak siapa aku, menciptakan suasana yang ringan dan penuh antusiasme.
Para leader dalam Departemen Quality Control Process Pine, seperti Kabag dan Kasie QCPG 1 2 dan 3, turut berpartisipasi sebagai panelis. Mereka menyampaikan WI yang telah mereka pilih melalui amplop yang disiapkan, memberikan pandangan berharga dan pengalaman mereka dalam mengimplementasikan Work Instruction tersebut.
Refresh WI tidak hanya menjadi momen untuk belajar dan meningkatkan keahlian, tetapi juga sebagai ajang silaturahmi dan memperkuat kolaborasi antara tenaga kerja Departemen Quality Control Process Pine. Departemen Quality Control Process Pine berharap agar acara ini dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas dan produktivitas dalam pengolahan nanas di masa depan.
Adapun pada akhir acara Departemen Quality Control Process Pine melakukan penandatanganan Komitmen Bersama untuk menjadikan tahun 2024 ini menjadi tahun yang lebih baik dalam mencapai progress bersama.
Dokumentasi Acara Refresh Work Instruction 2024 dapat di unduh di link dibawah
Dokumentasi Refresh WI 2024
Nilai Refresh WI 2024