Lab Hidrologi Hutan dan DAS

Profil Laboratorium Hidrologi Hutan dan DAS

Laboratorium Hidrologi Hutan  dan DAS berperan mendorong efektivitas serta optimalisasi proses pembelajaran melalui penyelenggaraan berbagai fungsi layanan, yaitu fungsi pengadaan/pengembangan media pembelajaran, fungsi penelitian dan pengembangan serta fungsi lain yang relevan untuk peningkatan efektivitas dan efisiensi pembelajaran. menyelenggarakan kegiatan praktikum bagi mahasiswa program Sarjana Fakultas Kehutanan UNTAN untuk mata kuliah Klimatologi Dasar, Geologi dan Ilmu Tanah Hutan, Konservasi Tanah dan Air, Hidrologi Hutan dan Pengelolaan DAS serta mata kuliah lain yang berkaitan dengan pengelolaan lahan.

Laboratorium Hidrologi Hutan  dan DAS juga melayani keperluan untuk penelitian mahasiswa program S1, S2 dan dosen di lingkungan Universitas Tanjungpura dan masyarakat umum. Selain itu juga melayani jasa penyewaan alat pengamatan dan pengukuran lapangan. Pengadaan jasa konsultasi, pengolahan data dan analisa data yang berkaitan dengan pemodelan hidrologi dan evaluasi DAS. Pengadaan jasa pra pengolahan citra foto udara dan citra satelit, pembuatan peta kerja dan analisis spasial dengan Sistem informasi Geografis (SIG), pelatihan aplikasi SIG berbasis data hidrologi dan DAS.  

Tujuan 

Sebagai bagian dari Jurusan Kehutanan, maka Laboratorium Hidrologi Hutan dan DAS memiliki tugas dan fungsi sebagai penunjang kegiatan pembelajaran dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran dan kualitas lulusan pada Jurusan Kehutanan, dengan memberikan pelayanan sesuai dengan spesifikasi yang dimiliki Laboratorium Hidrologi Hutan  dan DAS  

Struktur Organisasi

Visi dan Misi 

Strategi

Peralatan dan Tarif Layanan (Sewa Alat)

Jenis Jasa Layanan dan Tarif Layanan