Walkes: rahmawaty polontalo

Digital classrooms

adalah bentuk kreativitas team KKSI Smart School SMKN1 Gorontalo, dalam menata ruang kelas secara digital menjadi lebih menarik dan lebih hidup. Namun menarik dan hidup saja tidaklah cukup. Digital classrooms diharapkan juga mampu menjadi sarana dalam menyampaikan informasi-informasi penting yang dapat menunjang pembelajaran. Isi digital classrooms mencakup informasi-informasi kelas, galeri foto, mading, berbagai pengetahuan, aneka hasil karya siswa dan lain sebagainya.

Kami, team KKSI Smart School SMKN 1 Gorontalo memilih kelas X TKJ 1 sebagai kelas percontohan pada Produk kami, karena beberapa peserta dan pembimbing team Smart School adalah siswa dan wali kelas X TKJ 1. Dan Produk Digital Classrooms menjadi contoh pengelolaan kelas secara digital untuk kemudian kami sosialisasikan pada semua wali kelas SMKN 1 Gorontalo bahkan ke wali kelas di luar SMKN 1 Gorontalo melalui kegiatan workshop. Dengan harapan, semua wali kelas beroleh kemudahan dalam mengelola kelasnya secara digital dan dapat memaksimalkan koordinasi kelas secara daring.

Sepatah Kata dari Wali Kelas

Tahun ini saya diminta menjadi wali kelas dari kelas yang tidak saya ajari, hehe.

Asbabnya dikarenakan adanya regulasi sistem dan kukurangan tenaga wali kelas.

Kelas yang saya pegang adalah X TKJ 1.

SItus ini adalah hasil kreativitas team Smart School KKSI SMKN 1 Gorontalo, yang dikerjakan secara kolaborasi dan masing-masing anggota team membagi tugas dalam membuat menu pada Digital classrooms yang dibangunnya. Kelas X TKJ 1 ini adalah gambaran kelas hasil kreativitas team Smart School.

Saya hadir membangun semangat siswa melalui pendampingan selama mengikuti pembelajaran daring oleh mentor Smart School KKSI hingga pada proses pembuatan produk team Smart School KKSI SMKN 1 Gorontalo.

Segala ide dan kreativitas selama proses membangun Digital Classrooms sepenuhnya adalah hasil kolaborasi team kreatif Smart School, saya selaku pembimbing turut serta dalam kegiatan pembelajaran mentoring selama 10 kali pertemuan dan memotivasi team Smart School dalam proses pembuatan produk hingga rampung.

Wali Kelas X TKJ 1 SMKN 1 Gorontalo

contact me

Sepatah Kata dari Ketua team Smart School

Di sekitar kita banyak orang luar biasa untuk belajar

Tak mesti harus yang berbayar

Tak mesti di ruang yang tenar

Bahkan dari yang tak sekolah pun kita bisa belajar

Mari terus belajar..., kapan saja, dimana saja, dengan siapa saja

Menjadi siswa tak berarti belajar sebatas di kelas

Never stop learning.

Nifa Aprilia Hanapi - XII RPL 1

contact me

πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜πŸ€β˜˜

About Us

Pembimbing: Rahmawaty Polontalo,

lahir di Gorontalo, 20 Maret 1972. Saat ini mengajar di SMKN1 Gorontalo, mengampuh mata pelajaran matematika kelas XI dan XII sejak tahun 2000 sampai sekarang.

Seorang guru berusaha mampu menjadi teladan yang baik bagi anak didiknya, karena guru adalah seorang yang digugu dan ditiru (ucapannya dipercaya dan prilakunya dicontoh), maka sangat tidak berlebihan jika dikatakan seorang guru adalah pahlawan bangsa, hal ini karena jasanya yang begitu besar dalam mengantarkan anak didik sukses berkarakter.

Nifa Aprilia Hanapi

XII RPL 1

Azzahra Putri Mokodongan

XII RPL 1

Adelia Pakaya

X TKJ 1

Afrandi Ibrahim

X TKJ 1

Team Smart School SMKN 1 Gorontalo

"DICLASS (Digital Classrooms)" Karya kreatif team Smart School SMKN 1 Gorontalo

Referensi

Bantu siswa, Guru Mata Pelajaran dan Orang Tua melakukannya sendiri dengan membuat referensi yang dapat diakses dengan mudah.

Situs siswa

  • [Link]

  • [Link]

  • [Link]

Situs orang tua

  • [Link]

  • [Link]

  • [Link]

Situs sekolah

  • Ayo Ikut Program Vaksinasi untuk Siswa SMK Negeri 1 Gorontalo - [Link]

  • Twibbon Milad SMKN1 Gtlo [Link]

  • Rekapan Jumlah Siswa yang sudah Vaksin [Link]

  • Silahkan diisi form kesediaan Vaksin [Link]