Line Follower

Line follower robot adalah sebuah robot yang dapat mengikuti garis secara otomatis. Robot didukung oleh rangkain komponen elektronika yang dilengkapi dengan roda dan digerakan oleh motor. Pengendalian kecepatan sangat bergantung pada batas putaran dan pergesekan antara ban robot dengan lantainya. Robot tersebut dirancang untuk bernavigasi dan bergerak secara otomatis mengikuti sebuah alur garis yang dibuat.

Bagian-bagian utama pada Line follower

  1. Sensor Pada Robot Line Follower

Sensor, dapat dianalogikan sebagai “mata” sebuah robot yang berfungsi untuk membaca garis hitam dari track robot. Sehingga robot mampu mengetahui kapan dia akan berbelok ke kanan, kapan dia berbelok ke kiri dan kapan dia berhenti. Sensor yang digunakan adalah sensor cahaya yang dipasang di bagian depan bawah robot, sehingga mampu mengetahui garis terang dari latar belakang gelap atau sebaliknya. Sensor yang dipakai biasanya photo reflector,LD R (Light Dependent Resistor), Photo Dioda, dan Photo Transistor – yang dipasang dua atau lebih dibagian depan bawah robotline follower. Ada juga yang menggunakan kamera sebagi sensor (atau image sensor) agar resolusi pembacaan garis lebih tinggi, sehingga menjadikan gerakan robot lebih akurat.

2. Motor Penggerak Pada Robot Line Follower

Untuk menggerakkan Line Follower dapat digunakan 2 pilihan motor yaitu motor DC atau motor servo. Jika ingin menggunakan motor DC, maka harus dipakai motor DC yang sudah terpasang sistem gear ( Geared Motor DC ). Jenis seperti ini masih sulit dijumpai dipasaran, sehingga pilihan sering jatuh ke motor servo. Keuntungan lain dari motor servo adalah motor servo dapat dikontrol langsung dari mikrokontroler PIC16F84 tanpa tambahan IC-Driver lagi.

Mikrokontroler Dalam Robot Line Follower

Banyak jenis mikrokontroller yang bisa digunakan pada robot line follower, beberapa contoh diantaranya adalah AT89C2051 (8051 Core), AT89C51 (8051 Core), ATMega8 (AVR Core), ATmega16 (AVR Core ), Arduino dan masih banyak lagi. Pada mikrokontroller, program akan dimasukkan sehingga robot mampu mengatur kecepatan rotasi masing-masing motor dan mampu melakukan gerakan seperti yang diinginkan. Karena kecepatan robot line follower cukup tinggi, maka beberapa algoritma kontrol perlu diterapkan agar robot mampu berjalan mulus. Kontrol itu bisa berupa continous control, PID, fuzzy logic, atau yang lainnya.

Membuat Line Follower

  1. Skematik Line Follower. Download File PDF Skematik rangkaian Line Follower Disini

2. Top Silk Papan rangkaian PCB

Download File PDF top silk PCB disini

3. Layout PCB Rangkaian Line Follower

Download File Pdf nya Disini