Kami memilih tema "Squid Games" karena tema ini sedang populer pada saat ini dikarenakan produser "Squid Game" Kim Ji-Yeon yang merilis Squid Game Season 2 pada tanggal 26 Desember 2024. Squid Games sendiri adalah film yang berasal dari Korea Selatan yang ditulis dan disutradarai oleh Hwang Dong-hyuk.Â
Alasan lainnya mengapa kami memilih tema ini adalah kami mempunyai banyak ide dan gambaran tentang Squid Game sehingga dapat memudahkan kami dalam membuat produk dan desain yang kami buat. Beberapa dari kami juga sudah sangat familiar dengan Squid Game karena sudah menonton seriesnya langsung baik season 1 dan season 2. Oleh karena itu, kami tidak mungkin asal dalam membuat produk ini. Desain kami juga meliputi permainan dalam Squid Game, beberapa karakter dari Squid Game, dan lainnya. Tentunya, kami tidak menggunakan /menjiplak dari ide orang lain. Jadi, desain yang telah kami buat adalah hasil dari pengembangan dari ide-ide dan membuatnya menjadi lebih menarik lagi seperti dibuat menjadi lebih bewarna-warni sehingga membuat orang-orang lebih tertarik dengan desain kami.
TARGET AUDIENS/ PEMBELI
Target audiens kami yaitu anak-anak dan remaja karena film Squid Game sangat terkenal di kalangan remaja dan kami juga membuat karakter animasi yang sangat lucu dan pastinya menarik untuk target audiens kami.