Sistem Komputer



SemesterGenap2019/2020_Lilin Apriyani

Puji Syukur saya panjatkan ke hadirat Allah SWT. Atas berkat dan rahmat_Nya kita masih diberikan kesempatan untuk saling menyapa dan mengikuti pembelajaran secara online. Pembelajaran online, adalah salah satu media alternatif dan efektif untuk mengatasi situasi dan kondisi yang sedang terjadi pada banga kita saat ini, terkhusus dalam kegiatan belajar dan mengajar di SMK Darul Abror Bukateja.

Pembelajaran Sistem Komputer kali ini membahas "1. Sistem Memori Komputer dan 2. Struktur dan Fungsi CPU". Dalam pembelajaran online ini, kita akan bertemu dalam 3 kali pertemuan, dimana setiap awal pertemuan akan saya deskripsikan dan sedikit penjelasan mengenai materi yang sedang dibahas.

Pada setiap akhir pertemuan peserta didik akan diberikan tugas individu untuk dikerjakan pada lembar form yang sudah disediakan. Penulisan nama dan kelas wajib di isi untuk melanjutkan ketahap pertanyaan. Semua jawaban akan direkap sebagai nilai harian, terkhsus untuk pertemuan ke 3 akan saya rekap sebagai nilai ulangan. Batas Maksimum pengerjaan tugas adalah 5 hari setelah materi dan tugas di upload pada jadwal yang sudah tertera.

Tetap semangat, terus berkarya, ukir prestasi. Dan mari bersama, kita lawan pandemi ini.

SALAM SUCCES UNTUK KITA!

Stay at home #dirumahaja