RAMYANGINGGAWE AMUKTI JAYANTI
RAMYANGINGGAWE AMUKTI JAYANTI
Visi SD No. 4 Kuta adalah “Mewujudkan peserta didik berkarakter yang unggul dalam prestasi akademik dan non akademik melalui pembelajaran bermakna dan kolaboratif berbasis kearifan lokal.” Adapun indikator pencapaian visi di SD No. 4 Kuta yaitu :
Mewujudkan peserta didik yang berkarakter sesuai dengan nilai luhur Pancasila dan dimensi profil lulusan.
Menciptakan suasana belajar yang kondusif berbasis literasi dan numerasi.
Menciptakan proses belajar bermakna yang berpusat pada peserta didik.
Adanya keterlibatan pihak orang tua dan kemitraan untuk mendukung dan menunjang pelaksanaan pembelajaran.
Mengintegrasikan nilai-nilai budaya, tradisi, dan potensi lokal ke dalam pembelajaran.
Mewujudkan peserta didik yang berkarakter sesuai dengan nilai luhur Pancasila dan dimensi profil lulusan.
Menciptakan suasana belajar yang kondusif berbasis literasi dan numerasi.
Menciptakan proses belajar bermakna yang berpusat pada peserta didik.
Adanya keterlibatan pihak orang tua dan kemitraan untuk mendukung dan menunjang pelaksanaan pembelajaran.
Mengintegrasikan nilai – nilai budaya, tradisi, dan potensi lokal ke dalam pembelajaran.
Tujuan jangka panjang dalam hal ini adalah 8 tahun :
Meningkatnya kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Berkembangnya kepribadian yang berkarakter sesuai dengan budaya bangsa Indonesia yang berwawasan global.
Melestarikan budaya yang bernuansa kearifan lokal.
Terwujudnya generasi emas yang berprestasi di bidang akademik dan non akademik.
Terwujudnya lulusan yang kompetitif dan berwawasan global.
Terwujudnya SDM pendidik yang profesional dan berwawasan global.
Terwujudnya sarana dan prasarana pendidikan yang relevan dengan kebutuhan peserta didik.
Terwujudnya lingkungan sekolah yang berwawasan wyata mandala.
Terwujudnya manajemen sekolah yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan.
Tercapainya sekoalah dengan kualitas dan kinerja pendidikan yang terukur, relevan, dan berbasis data.
Tujuan jangka pendek dalam hal ini adalah 4 tahun :
Melaksanakan persembahyangan bersama setiap hari atau saat perayaan hari keagamaan.
Membudayakan “Senyum, Salam, Sapa” antar setiap warga sekolah.
Melaksanakan literasi pembiasaan membaca 15 menit sebelum pelajaran dimulai.
Membudayakan kebersihan dan peduli lingkungan.
Melaksanakan pengembangan/review kurikulum SD No. 4 Kuta setiap tahun.
Menyusun perangkat pembelajaran secara berkesinambungan.
Mengadakan pembagian tugas bagi guru dan tenaga pendidik untuk menunjang tugas-tugas sekolah.
Memantapkan tugas TPS (Tim Pengembang Sekolah) dan TPK (Tim Pengembang Kurikulum).
Menyusun dan melaksanakan program pemantauan, supervisi pada guru dan tenaga kependidikan dan melaksanakan sesuai jadwal.
Menyusun program sekolah (tahunan, jangka menengah dan panjang).
Menyusun Rencana Kegiatan Anggaran Sekolah (RKAS).
Mengikutkan siswa dan guru dalam berbagai ajang lomba baik tingkat gugus, kecamatan, kabupaten maupun provinsi.
Mengadakan atau mengikutkan guru dan tenaga kependidikan dalam kegiatan peningkatan kompetensi, seperti KKG, pelatihan, Workshop, Bimtek dan lain-lain.
Melaksanakan peningkatan mutu pendidikan baik akademik dan non akademik.
Menumbuhkan budaya disiplin warga sekolah dan peduli lingkungan.
Menambah alat peraga dan media pembelajaran secara bertahap.
Mengadakan kerja sama dengan komite sekolah serta stakeholder pendidikan dalam memajukan sekolah.
Menyiapkan perpustakaan bagi siswa dengan koleksi buku yang memadai.