Sekilas Kolaborasi
Keberhasilan pembinaan dan pengembangan Usaha Kesehatan Sekolah/madrasah (UKS) terlihat pada perilaku hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik. Keberhasilan tersebut dapat dicapai dengan melaksanakan tiga Program pokok Usaha Kesehatan Sekolah/madrasah atau Trias UKS meliputi: 1. Penyelenggaraan Pendidikan Kesehatan; 2. Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan; 3. Pembinaan lingkungan Sekolah/madrasah Sehat (Kemendikbud, 2012).
Pada Tahun 2025, terdapat 4 SMP, 3 SMA/SMK dan 1 Pondok Pesantren di wilayah UPTD Puskesmas Cireundeu, yaitu SMAN 8 Tangerang Selatan, SMPN 2 Tangerang Selatan, SMP dan SMA Islam Ruhama, SMP dan SMA JMS dan Pondok Pesantren Darussunah. Segala data dan pelaporan kegiatan yang berkaitan dengan kolaborasi ini disampaikan melalui website kolaborasi yang telah di kelompokkan berdasarkan sekolah. Pembina/petugas UKS di sekolah cukup mengisi nya melalui link yang sudah disediakan. UPTD Puskesmas Cireundeu terbuka untuk permohonan kerja sama yang berkaitan dengan kesehatan dan terbuka dalam menerima kritik/saran dari sekolah.
Adapun kebutuhan data dan pelaporan meliputi:
Data Siswa di Sekolah.
Data Stok Tablet Tambah Darah di Sekolah.
Data kegiatan Berakzi
Pencatatan dan Pelaporan Konsumsi Tablet Tambah Darah di sekolah.