Karakteristik Buku

・Buku IRODORI menggunakan berbagai material dan situasi kondisi yang sudah disesuaikan dengan kehidupan di Jepang, sehingga pemelajar dapat mempelajari komunikasi bahasa Jepang secara efektif karena dapat dipraktikkan secara nyata.

・Target setiap bab ditunjukkan dalam bentuk "Can-do", sehingga pemelajar dapat memperjelas hal apa saja hal yang akan dikuasainya pada pembelajaran bab tersebut.

・Topik dan pembahasan tata bahasa dalam buku IRODORI secara luwes dihubungkan dengan buku "Marugoto : Bahasa dan Kebudayaan Jepang" yaitu buku ajar yang telah ada sebelumnya, yang disusun berdasarkan Standar Pengajaran Bahasa Jepang The Japan Foundation (JF Standard).

・Buku IRODORI menunjang pembelajaran bahasa Jepang tingkat dasar (A2) yang dibutuhkan untuk tinggal dan bekerja di Jepang. Selain itu juga bermanfaat bagi seseorang yang akan mengikuti ujian Japan Foundation Test for Basic Japanese (JFT-Basic).

・Buku IRODORI tidak dibuat dalam versi cetak, akan tetapi disediakan dalam bentuk data PDF yang dapat diunduh secara gratis pada situsnya agar orang-orang diseluruh dunia dapat menggunakannya dengan mudah.

Cara Penggunaan Buku IRODORI

Contoh Pembelajaran Buku Tingkat Pemula (A1)

Contoh Pembelajaran Buku Tingkat Dasar 1 (A2)

Poin-Poin Pengajaran Buku IRODORI

Pengantar

Aktivitas Berbicara

Aktivitas Menyimak

Aktivitas Membaca & Menulis

Kanji & Tips Kehidupan di Jepang

Pusat Konsultasi Seputar "IRODORI"

Bagi lembaga yang ingin berkonsultasi lebih lanjut seputar IRODORI, silakan menghubungi kami dengan mengeklik tombol berikut.