Pidato persuasif adalah salah satu jenis pidato yang digunakan untuk menyampaikan saran, ajakan, atau bujukan kepada masyarakat untuk menyetujui atau mengubah pandangannya. Pidato persuasif biasanya disampaikan untuk mengajak orang lain dalam melakukan hal yang positif.
Di materi ini saya membuat sebuah pidato dengan tema "Pendidikan", dengan tujuan mengajak pembaca mempunyai pemikiran bahwa pendidikan itu penting!
Cerpen adalah cerita pendek merupakan prosa fiksi maupun non fiksi yang menceritakan tentang suatu peristiwa yang dialami oleh tokoh utama.
Di materi ini saya membuat sebuah cerpen yang berjudul "Christmas Dinner" Cerita ini dibuat untuk mengabadikan moment spesial yang dialami pembaca.
Teks tanggapan adalah tulisan yang berisi komentar, evaluasi, pujian, kritik, dukungan atau penolakan. Komentar ataupun kritikan tersebut harus berdasarkan pada fakta atau kenyataan tentang sebuah karya.
Di materi ini saya memberi tanggapan tentang "Pesta demokrasi di SMP TNH"
TEKS TANGGAPAN TENTANG PESTA DEMOKRASI DI SMP TNH
Teks cerita inspirasi/inspiratif adalah teks berisi pengalaman atau kejadian yang benar-benar terjadi ataupun berupa cerita fiksi yang mampu menginspirasi, menggugah, dan memberikan semangat atau motivasi kepada pembacanya.
Di materi ini saya membuat cerita inspiratif dari video Jack Ma berpidato dan menceritakan kembali di cerita ini dengan judul "Generasi Inspirasi"
Di materi ini saya membuat cerita inspiratif dari kisah kehidupan Pak Fajar sebagai guru Seni rupa yang dapat dikatakan sebagai guru favorit di SMP TNH! Cerita ini saya beri judul "Lingkungan baru"
TEKS INSPIRASI YANG DIBUAT BERDASARKAN CERITA KEHIDUPAN "PAK FAJAR"
Teks diskusi adalah media yang digunakan untuk mencatat hal-hal penting tentang suatu masalah dalam pertemuan ilmiah tersebut. Adapun hal-hal yang terekam di dalamnya dapat berupa pendapat dari berbagai pihak yang muncul dalam diskusi, baik berupa persetujuan maupun penolakan.
Di materi ini saya menyinggung tentang lembaga belajar yang isinya pro dan kontra yang saya sajikan dalam teks diskusi. Teks ini saya beri judul "Belajar Mandiri atau Ikut Lembaga Belajar?" dengan tujuan pembaca bisa memilih diantara kedua pilihan tersebut dengan matang setelah membaca teks ini.
TEKS DISKUSI YANG BERJUDUL "BELAJAR MANDIRI ATAU IKUT LEMBAGA BELAJAR?"