Chiellini Belum Merasa Tenang Walau Sudah Main Lagi

Juventus kembali ke jalur kemenangan dengan mengalahkan Brescia 2-0. Paulo Dybala dan Juan Cuadrado masing-masing menjadi pencetak gol untuk Bianconeri yang menampilkan performa apik setelah kekalahan mengecewakan baru-baru ini terhadap Hellas Verona.

Bek tengah Juventus, Giorgio Chiellini kembali ke lapangan dengan tampil dari bangku cadangan - aksi pertamanya sejak mengalami cedera lutut pada Agustus.

Giorgio Chiellini menerima tepuk tangan meriah dari penonton, dan klub akan dengan senang hati menerima dia kembali saat Liga Champions kembali pekan depan.

Namun, sang kapten, Giorgio Chiellini belum merasa tenang walau sudah main lagi. Ia harus bekerja keras untuk bisa membantu rekan setimnya di pertandingan lain.

“Bagian terburuk sudah berakhir, sekarang bagian yang sulit tiba. Hari ini saya butuh kejutan energi, terima kasih semuanya. Sekarang saya harus banyak bekerja, saya ingin membantu rekan satu tim,” kata Chiellini kepada Sky Sport Italia, Senin (17/2/2020).

“Saya kembali saat tim berada di puncak klasemen, tampil baik di Coppa Italia dan berada di 16 besar Liga Champions. Saya berterima kasih kepada rekan setim selama lima setengah bulan ini. Saya berharap bisa membawa antusiasme kepada mereka yang telah banyak bermain,” ia menambahkan.

“Sarri tentunya tidak membutuhkan saya. Juve dipersatukan oleh presiden hingga anggota staf lainnya. Kami adalah sebuah kesatuan yang kuat,” tutup Chiellini.

Menariknya Sarri tidak ada rencana untuk memainkannya ada pertandingan tersebut, namun karena didesak sang pemain, ia pun akhirnya memasukkannya.

“Dia mendesak saya agar dimainkan di 10 menit terakhir. Jadi saya tidak bisa menolaknya,” kata mantan pelatih Napoli dan Chelsea tersebut.

Cristiano Ronaldo diistirahatkan, tetapi tidak jauh berbeda tanpa dia, karena Maurizio Sarri menyesuaikan taktiknya.

“Kami memutuskan untuk membiarkan Ronaldo beristirahat hari ini, karena ia tidak dapat memainkan setia pertandingan, jadi kami akan menyesuaikan taktik kami,” kata Sarri kepada berita bola Sky Sport Italia.

“Pada saat ini, kami bermain lebih banyak dengan trisula daripada trequartista. Itu karena Aaron Ramsey telah menjelaskan bahwa dia lebih suka bermain di lini tengah daripada sebagai trequartista dan Dybala lebih memilih untuk lebih maju. ”

Brescia dipaksa bermain dengan sepuluh pemain setelah Florian Aye menerima dua kartu kuning berturut-turut dalam rentang empat menit.

Juventus diberikan hadiah tendangan bebas dari luar kontak penalti Brescia tepat sebelum aruh waktu, yang berhasil dokonversi Dybala menjadi gol.

Kiper pilihan ketiga Brescia, Enrico Alfonso, memasuki pertandingan lebih awal karena Lorenzo Andrenacci terpaksa meninggalkan permainan karena cedera kepala. Alfonso mulai dengan gugu tetapi teta tenang, berhasil melakukan beberapa penyelamatan dari tendangan Dybala dan Bonucci.

Skor 1-0 bertahan hampir 75 menit pertandingan dan Brescia bertahan untuk sebagian besar babak kedua. Juventus memastikan kemenangan ketika Cuadrado berhasil menyambut uman dari Matuidi.