Profil

Annisa Poedji Pratiwi, M.Psi., Psikolog

Annisa merupakan psikolog klinis dengan pengalaman lebih dari 8 tahun & alumni dari S1 maupun S2 Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada dengan predikat cum laude.

Keunikan Annisa dalam menangani klien individu, komunitas, maupun instansi adalah dengan menggunakan Optimal Health Program sehingga klien dapat mengenal & mengelola diri secara holistik (fisik, mental, sosial, serta spiritual).

Selain itu, Annisa juga menguasai mindfulness & compassion, forgiveness therapy, art therapy, behavior activation, stabilisasi emosi, transpersonal psychotherapy, dan transgenerational psychotherapy dengan metode relaksasi, breathwork, meditasi, visualisasi, guided imagery, journaling, self-talk dengan afirmasi positif, & menggambar untuk membantu para klien memulihkan luka batin, mencapai potensi optimal, dan bertumbuh menjadi pribadi yang sehat mental maupun produktif.

Annisa terlibat sebagai co-author tim Pijar Psikologi dalam penulisan buku SEPI dan memiliki ketertarikan pada neuropsikologi, holistic wellbeing, psikotraumatologi, pengembangan diri & kepribadian, manajemen stres, psikologi positif, dan psikologi transpersonal.

Pendidikan

2008 - 2012

S1 Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada | Cum Laude


2012- 2015

S2 Magister Psikologi Profesi Bidang Klinis Universitas Gadjah Mada | Cum Laude

Pengalaman Profesional

Maret 2016 - sekarang

Charisma Consulting | Yogyakarta

Co-founder, Direktur Utama, Psikolog Klinis


Mei 2020 - sekarang

Ibunda.id | Jakarta

Psikolog Klinis Rekanan


Oktober 2015  - Februari 2024

Unit Konsultasi Psikologi Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada | Yogyakarta

Psikolog Klinis Rekanan