Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menyatakan bahwa pendidikan berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
Universitas Khairun adalah PTN di Maluku Utara memiliki beberapa fakultas salah satunya adalah Fakultas Keguruan dan Ilmu pendidikan (FKIP). Terdapat 10 Program Studi di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan diantaranya adalah Program Studi Pendidikan Biologi. Prodi Pendidikan Biologi memiliki SDM dan sarana prasarana yang memadai untuk mendukung proses pembelajaran dalam rangka membentuk SDM Unggul dan berdaya saing. Sebagai salah satu kontribusi prodi Pendidikan Biologi untuk meningkatkan literasi sains masyarakat Indonesia khususnya di Provinsi Maluku Utara, maka diadakan sebuah kompetisi Olimpiade Biologi Piala Bergilir Rektor Universitas Khairun. Kompetisi ini menjadi sangat penting bagi generasi penerus bangsa untuk memberi motivasi pengembangan diri menjadi senantiasa yang beriman, bertakwa, berakhlak mulia dengan menjunjung tinggi perkembangan Ilmu Pengetahuan
METODE PELAKSANAAN
Hari ke-1
- PEMBUKAAN
- BABAK PENYISIHAN
Hari ke-2
Hari ke-3
- BABAK FINAL
- UJI PRAKTIKUM
- PRESENTASI HASIL PRAKTIKUM
- PENGUMUMAN
- PENYERAHAN HADIAH & TROPHY
Tujuan Kegiatan ini adalah memperkuat keilmuan biologi pada generasi Emas Maluku Utara, untuk masa depan Indonesia yang gemilang.
TESTIMONI
[Pembimbing 1]
" Kami pernah mengikuti kegiatan Olimpiade Biologi yang diselenggarakan oleh prodi Pendidikan Biologi Tahun 2021. Kegiatan nya benar-benar menumbuhkan semangat kompetitif bagi siswa kami. Semoga kegiatan ini terus dilaksanakan di setiap tahun"
[Mentor 1]
" Olimpiade Biologi memberikan dampak dalam pembelajaran serta memberi pengetahuan baru bagi kami untuk lebih giat lagi dalam pembimbingan kepada siswa-siswi kami "
[Mentor 2]
" Kami bersyukur atas terselenggaranya kegiatan Olimpiade Biologi ini. Sebagai wadah unjuk kerja dan performance siswa serta menguji keterampilannya agar menumbuhkan rasa percaya diri siswa-siswi kami. Terima Kasih Universitas Khairun "
[Pembimbing Andalan]
" Kegiatan seperti ini lebih giat dilaksanakan lagi, guna meningkatkan mutu lulusan dan berdampak bagi kualitas sekolah kami. Bravo FKIP Universitas Khairun "
LOKASI KEGIATAN
AULA BANAU
Kampus 1 FKIP Unkhair
Seluruh rangkaian kegiatan Olimpiade Biologi dilaksanakan di gedung Aula Banau dan Laboratorium Pendidikan MIPA FKIP Universitas Khairun, dengan alamat Jl. Bandara Sultan Baabullah Kampus 1 FKIP Universitas Khairun, Kelurahan Akehuda Kota Ternate Utara.
WAKTU PENDAFTARAN
01 - 30 OKTOBER 2022
Silahkan Mengisi Form Berikut Apabila Sekolah Anda berminat untuk mengikuti Olimpiade Biologi
BIAYA PENDAFTARAN: Rp. 50.000,-/PER ORANG
TRANSFER MELALUI REKENING BRI
1814-01-000366-50-9
a.n. Yusmar Yusuf