LIDM

Lomba Inovasi Digital Mahasiswa

LIDM (Lomba Inovasi Digital Mahasiswa) adalah kegiatan yang diadakan oleh Pusat Prestasi Nasional Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sebagai upaya komprehensif untuk meningkatkan Soft Skill, literasi teknologi dan prestasi pada Revolusi Industri 4.0.

TIMELINE PEMBINAAN

Untuk sementara timeline belum tersedia dikarenakan LIDM tahun 2022 tidak diselenggarakan. Terimakasih.

BIDANG LOMBA

Inovasi Teknologi Digital Pendidikan

Divisi ini memperlombakan karya inovasi teknologi digital untuk Pendidikan. Lingkup karya inovasi Divisi ini meliputi pengembangan teknologi digital pendidikan, platform dan aplikasi digital untuk implementasi Model, Strategi, Metode, Keterampilan dalam pembelajaran berbasis SCL (Student Centered Learning), aplikasi digital untuk manajemen pendidikan, dan berpengaruh pada karakter peserta didik.

Inovasi Materi Digital Pendidikan

Divisi ini memperlombakan inovasi sumber belajar, materi atau konten digital untuk Pendidikan. Karya orisinil kreasi digital Divisi ini dapat berupa video interaktif, animasi, Augmented Reality, Virtual Reality, dan lain-lain yang memiliki tujuan pembelajaran, indikator dan evaluasi yang jelas berpengaruh terhadap kararter peserta didik.

Video Digital Pendidikan

Divisi ini memperlombakan karya kreasi video digital berdurasi maksimal 4 menit yang diunggah pada aplikasi Youtube dan dilengkapi dengan dokumen proposal dan dokumen shooting. Karya orisinal kreasi video Divisi ini memuat tema Kesadaran masyarakat terhadap pembangungan berkelanjutan dalam membangun ketahanan masyarakat pada era tatanan kehidupan baru pascapandemi dengan mengusung salah satu dari 17 tujuan SDGs.

Poster Digital

Divisi ini memperlombakan karya kreasi poster dalam format digital yang diunggah di Instagram berupa gambar diam satu halaman. Karya orisinal kreasi poster digital memuat tema Melalui Lomba Poster Digital Mahasiswa Menginspirasi Revitalisasi Peran Gender dalam Mengimplemtasikan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka Menuju Indonesia Bangkit Berkompetensi Abad 21.

Microteaching Digital

Divisi Microteaching Digital ini memperlombakan kemampuan mengajar berbantuan media/teknologi/alat pembelajaran digital. Karya dilakukan dengan cara melakukan microteaching berbantuan teknologi digital dan mendokumentasikannya dalam bentuk video dengan durasi maksimal 10 menit.