Bahasa Daerah

Peradaban Suatu Bangsa bisa dinilai dari Bahasa.

Apa ada negara lain di dunia ini yang mempunyai kekayaan bahasa melebihi apa yang dimiliki oleh bangsa kita ?

Di dunia ini, ada sebuah Negara Besar. Sangat besar, namun negara tersebut tidak jelas bangsanya dan sudah pasti tidak mempunyai asal bahasa yang ada hanyalah bahasa-bahasa saduran, kutipan, dsb yang berkembang seiring perkembangan jaman.

Namun anehnya, banyak bangsa-bangsa di dunia ini yang justru meng-idola-kan bahasa yang dipakai di negara besar tesebut. Termasuk bangsa Indonesia yang nota bene mempunyai kekayaan bahasa yang maha dahsyat.

yaa Ironis, yaa juga sadis. Sekarang bangsa kita justru banyak yang merasa malu menggunakan bahasa nenek moyangnya. Akibatnya yaa... banyak yang gak tahu, gak faham, bahkan merasa tidak pernah mendengar bahasa bangsanya sendiri. Aneh..!

Trus, gimana ...?

Apa salahnya sih kita merasa bangga atau setidaknya kita menghargai sedikit saja bahasa dari bangsa kita.

Kalau kita gak bisa menghargai bahasa kita sendiri, yaa... gak salah kan kalo suatu saat nanti anak Negri gak punya jati diri. Dan gak salah juga kalo negara kita semakin terpuruk, khususnya semangat nasionalisme.