Tentang Wallpaper

Tentang Wallpaper

Apa itu Wallpaper?

EwotPedia akan menjelaskan tentang pengertian wallpaper.

Kata "WallPaper" sendiri terbagi menjadi 2 kata, yaitu kata "Wall" dan kata "Paper".

Kata "Wall" memiliki arti yang berupa "dinding"

Dan Kata "Paper" yang memiliki arti berupa "kertas"

Nah kalau digabungkan akan menjadi WallPaper, yang memiliki artian "kertas dinding"

Pengertian Wallpaper Dalam Dunia Properti

Dalam dunia properti atau dunia bangunan/rumahan, Wallpaper memiliki arti sebagai kertas dinding.

Fungsi dari Wallpaper adalah untuk melindungi dinding dan mempercantik tampilan dinding.

Yaitu dengan cara menutupi dinding dengan Kertas Dinding yang memiliki motif warna dan motif bentuk yang menarik.

Jadi Wallpaper akan ditempelkan di dinding bagian dalam rumah.

Pengertian Wallpaper Dalam Dunia Pendidikan Sekolah

Dalam dunia pendidikan sekolah, WallPaper memiliki arti sebagai Majalah Dinding (Mading).

Fungsi dari Wallpaper di sekolah adalah untuk memberikan informasi kepada para murid-murid yang ada di sekolah tersebut.

Wallpaper akan diberi tulisan berupa pengumuman atau info-info penting seputar kejadian yang ada di sekolah.

Pengertian Wallpaper Dalam Dunia Teknologi IT

Dalam dunia teknologi, semisal pc ataupun smartphone, wallpaper memiliki arti sebagai gambar background.

Wallpaper elektronik adalah sebuah file digital, tidak bisa disentuh atau diraba, namun hanya bisa dilihat.

Fungsi dari Wallpaper adalah untuk mempercantik tampilan layar background pc ataupun smartphone.

Wallpaper bisa diunduh di internet, kemudian dipasang dan dijadikan sebagai layar background untuk smartphone dan PC.

Biasanya ada situs penyedia wallpaper seperti contohnya wallpaperhd.id yang menyediakan kumpulan WallpaperHD untuk komputer dan hp.