PembaTIK Tahun 2022

Sosialisasi & Pendampingan PMM

di Pangandaran

TOT Pelatih Daerah PPKB GPAI

Beasiswa Non Gelar Peningkatan Kompetensi Digital (Kemenag-LPDP-UIN SGD Bandung-Duta Digital Informatika)

PembaTIK dan Kesempatan Mengembangkan Diri

Bagi saya, kesempatan mengikuti program PembaTIK menjadi salah satu nikmat yang tiada terkira. Dari program ini, saya memiliki ruang yang lebih banyak untuk meningkatkan kompetensi, khususnya dalam pemanfaatan TIK. Lebih dari itu, saya berkesempatan untuk berkolaborasi dengan guru-guru di seluruh Nusantara.

Dimulai dari PembaTIK level 1, saya mampu meningkatkan kemampuan dalam hal literasi TIK. Saya jadi mengerti bagaimana posisi dan peran TIK dalam pendidikan, khususnya untuk meningkatkan kualitas kinerja sebagai guru. Di sini, saya mempelajari mengenai perangkat TIK untuk pembelajaran dan perangkat pembelajaran kolaboratif. Pada level ini pula, saya dikenalkan pada ekosistem digital yang disediakan pemerintah untuk menunjang program merdeka belajar.

Pada PembaTIK level 2, saya mendapatkan pengalaman mengoptimalkan TIK dalam pembelajaran digital. Selain itu, saya pun mempelajari mengenai model pembelajaran berbasis sumber digital seperti fitur Sumber Belajar pada Rumah Belajar, mengelola kelas terintegrasi TIK seperti memanfaatkan fitur kelas maya pada Rumah Belajar dan mengembangkan media pembelajaran berteknologi digital. Sungguh ini menjadi pengalaman berharga.

Setelah dibekali berbagai materi mengenai TIK dalam pembelajaran, pada level 3, saya belajar untuk mengembangkan berbagai media pembelajaran, seperti audio, video, multimedia interaktif dan edugame. Tidak hanya menguasai materi, untuk lulus level 3 ini saya harus mampu membuat salah satu media yang diupload langsung pada kanal Rumah Belajar.

Alhamdulillah, akhirnya saya terpilih menjadi salah satu peserta yang lolos ke PembaTIK level 4. Menjadi bagian dari 30 peserta lainnya dari Jawa Barat. Pada level ini, saya dibekali materi karya tulis dan teknik berkomunikasi, untuk selanjutnya dijadikan amunisi dalam berbagi dan berkolaborasi. Hal ini memberikan pengalaman tersendiri bagi saya, dan menjadi motivasi untuk senantiasa mengembangkan diri dan tak pernah berhenti belajar, berkolaborasi dan berbagi. Terimakasih, PembaTIK.


Berikut ini beberapa aktifitas yang saya lakukan dalam PembaTIK Level 4.

Bersyukur saya berhasil lolos diberikan kesempatan untuk berproses dalam PembaTIK sampai level 4. Bisa berbagi dan berkolaborasi dengan berbagai pihak. Untuk membumikan Portal Rumah Belajar dan Platform Merdeka Mengajar.