LOKAKARYA ORIENTASI
LOKAKARYA ORIENTASI
Lokakarya Orientasi (lokakarya 0) CGP Angkatan IX dilaksanakan pada hari Jum'at, 25 Agustus 2023 pukul 08.00 s/d pukul 16.00 WIB. Lokakarya tersebut dilaksanakan secara Daring menggunakan Aplikasi Gmeet. Kegiatan tersebut dibuka oleh Bapak Edrward, S.S, M.Pd selaku Kepala BGP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Pihak Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah, Fasilitator, Pengajar Praktik, dan Peserta CGP Angkatan IX.
Pada kegiatan tersebut peserta dikelompokkan menjadi 8 kelompok berdasarkan jumlah pengajar praktik dari kabupaten Bangka Barat. Kami masuk ke Bor 2 bersama PP bapak Isriyanto, bapak Rizal, dan Ibu Ana Mawaddah.
Peserta CGP pada Bor 2 yaitu Edi Widyapraja, Safi’ie, Meri Safitri, Heny Wulan Sari, Faizah, Desmalia, Bakhtiar Ibrahim, Yuli Sahara, Niken Kuswanti, Nurrishani Awwaliyah, Ayu Agniar Wulandari, Noviansyah alias Si mao, Adi Kusumardi, dan Sinta Wahyuni.
Pelaksanaan Pembelajaran dilaksanakan dengan diawali perkenalan sesama peserta dan PP, dengan menggunakan simbol-simbol yang disukai oleh peserta yang dipandu oleh pak Rizal.
Kegiatan selanjutnya adalah membuat kesepakatan kelas khusus di Bor 2 dengan cara menampung aspirasi dari seluruh peserta yang ditulis pada aplikasi Jamboard.
Selanjutnya para peserta menuliskan Kekhawatiran dan harapan masing-masing yang dituangkan ke aplikasi Jamboard yang ke-2.
Pada sesi posisi diri dan rencana pengembangan diri, peserta ditugaskan untuk mengisi asessmen tentang potensi diri dan mengisi LK-LK yang diberikan oleh PP. Dari kegiatan tersebut dihasilkan :
Kesepakatan CGP dengan Kepala Sekolah
Peta Posisi diri
Rencana Pengembangan Diri
Sesi selanjutnya yaitu Pengenalan dan pembuatan kerangka Portofolio Digital menggunakan Google site yang dibimbing oleh bapak Isriyanto, S.Pd.SD. Pada kegiatan ini masing-masing peserta membuat portofolio Digital menggunakan Google site.
Di akhir kegiatan peserta melakukan Refleksi melalui link Mentimeter dengan diajukan 2 pertanyaan oleh PP. setelah itu kegiatan ditutup dengan foto bersama (screenshoot) layar Google Meet.
Terima Kasih.