Ubaiweb

Perusahan besar, menengah, kecil, atau bahkan rumahan sekarang sudah pada menggunakan perkembangan teknologi untuk mengawasi sebuah lokasi selama 24 jam yang dinamakan dengan CCTV,

dimana alat tersebut tidak memiliki rasa lelah untuk merekam sesuatu dan bisa bekerja untuk manusia.

Dengan merekam situasi dan kondisi selama 24 jam penuh, berhari-hari, terbayangkan lah kalau memori yang disimpannya begitu besar sekali.

Oleh karena itu, jika anda memiliki CCTV anda harus rutin menghapus atau delete video rekaman CCTV https://www.ubai.web.id yang tersimpat dalam DVR.

Tujuannya sudah jelas, yaitu agar memori pada DVR masih tersedia dan bisa menyimpan video rekaman CCTV yang baru, pasalnya keetika memori itu penuh, CCTV tidak bisa merekam kembali. Ya, mau disimpan dimana lagi?

Baca Juga 5 Rekomendasi Kamera CCTV Xiaomi Terbaik 2020

Sebelum saya bahas Cara menghapus video rekaman CCTV dari DVR, akan saya jelaskan terlebih dahulu apa sih DVR itu?

Pengertian DVR

DVR singkatan dari Digital Video Recorder, ialah perangkat yang terhubung dengan memori yang digunakan untuk menyimpan video yang direkam CCTV, dan jenis memori DVR yang digunakan CCTV diantaranya adalah MicroSD, HDD atau SSD.

Selama CCTV beroperasi semakin lama maka video yang disimpannya semakin berdurasi panjang sehingga membutuhkan space yang banyak sekali, adapun ukuran memori DVR bervariasi, ada yang 2 GB, 4 GB, 8 GB dan 16 GB.

Cara Menghapus Rekaman CCTV di DVR

Setelah mengetahui apa itu DVR, sekarang kami situs TV LED akan membahas cara menghapus Rekaman CCTV DI DVR dengan jelas dan gamblang, pahami juga bahwa tutorial ini bersifat manual,

karena memang masih ada CCTV yang menggunakan DVR manual, dan sekarang sudah banyak rekaman CCTV otomatis terhapus dalam jangka waktu tertentu. simak tutorialnya berikut ini:

Langkah Menghapus Rekaman CCTV

Pertama masuk DVR bagian Main Menu.

Klik bagian System.

Klik bagian HDD Management.

Klik Delete All Items (menghapus video CCTV yang tidak diperlukan)

klik Restart.

Semoga bermanfaat dan berguna bagi anda yang sedang mengalami kesulitan untuk menghapus video rekaman CCTV, pastikan kalau anda memang ingin menghapusnya, karena tidak bisa dikembalikan, adapun bisa itu caranya ribet.

Itulah cara menghapus rekaman CCTV yang bisa saya sampaikan, dan cara ini berhasil untuk CCTV merk Hikvision, Panasonic, Avtech, Samsung, Sony, D-Link, Dahua, Anram, Infinit, dan sebagainya. Dan beberapa versi DVR mungkin memiliki perbedaan di letak menu.