Pertanyaan Yang sering Diajukan

Ini adalah beberapa hal yang sering ditanyakan calon konsumen, sebelum berbelanja secara online di toko kami www.tokotower.com dan www.butuhinternet.com.

Apa yang membedakan pembeli dan penjual

Calon peembeli adalah raja, yang akan  menghidupi kehidupan usaha kami. Tetapi kami tidak dapat mengidentifikasi dengan jelas latar belakangnya. Sehingga jika terjadi sesuatu maka itu adalah resiko kami.

Sebagai penjual kami memiliki latar belakang, entitas, dan symbol yang menguatkan kami sebagai penjual kepada pembeli. Bila terjadi sesuatu penjual bisa melakukan komplain dan lain-lain karena kami memiliki alamat yang jelas, nomor telepon yang selalu dapat dihubungi, dan secara hukum terdaptar dalam lembaran berita negara Republik Indonesia. 

Mengapa kami bisa menyapa nama anda saat pertama bertemu.

WhatsApp, sistem Artificial Intelligence, Truecaller dan getcontact yang ada dalam sistem perangkat kami akan memberi tahu dengan segera nama anda yang tercatat dalam data Google.

Data itu bisa tercatat diantaranya karena anda menggunakan perangkat android. Atau nomor serta  nama anda ada pada getcontact, Truecaller, atau bisa ditemukan pada mesin pencari google.

Untuk apa kami mencatat data anda 

www.tokotower.com  & www.butuhinternet.com adalah bisnis online. Kegiatan kami sangat rentan dengan spam dan kejahatan dunia cyber. Kami percaya anda adalah orang baik, jika telah menulis data yang kami minta saat pertama berhubungan.

Data berupa; nomor telepon, nama perusahan, jabatan/pekerjaan, website,  email dan asal kota. Kami simpan dalam database kami serta  dijamin  tidak akan diberikan kepada pihak lain.

Ketika anda menghubungi kami berikutnya, data tersebut  sudah tercatat sebagai referensi kami.

Dan itu menjadi bahan pertimbangan dalam langkah bisnis selanjutnya.

Mengapa harus pembayaran cash & Tidak Bisa COD 

Setiap produk yang kami jual, memiliki beban yang berat. Diperlukan biaya untuk pengiriman ke lokasi. Kebanyakan konsumen tidak memahami fungsi produk yang mereka pesan, dan ketika barang sampai di lokasi tidak sesuai dengan harapannya mereka akan menolak. Karena itu sebelum membeli produk kami, harap diperhatikan fungsi, bentuk,  kegunaan, kualitas, dan kuantitas. Juga mencari tahu lewat internet semua informasi yang mereka butuhkan sebelum membeli produk kami.

Pembayaran diterima,  baru barang dikirim 

Dalam dunia penjualan online, kami sering menerima kiriman bukti pembayaran lunas dari sebuah bank, untuk pembelian produk. Kami tidak begitu saja melakukan pengiriman barang, dan akan menunggu beberapa jam hingga uang masuk ke rekening kami. Apabila uang tidak masuk, langkah yang kami lakukan adalah melakukan pengecekan nomor pemesan melalui aplikasi GetContact, TruecallerFacebook dan pencarian google. Untuk kasus seperti ini, biasanya kami menemukan identitas ‘PENIPU; pada aplikasi getContact. Kami kemudian akan membuat laporan ke  aparat terkait, Whatsapp, BRTI, serta ke pihak kepolisian.

Sebagai informasi, penipuan online tersebut bisa terkena hukuman pidana atas tindakan tersebut jika terbukti di pengadilan. Beberapa dasar hukumnya adalah:

Mengapa jasa bongkar pasang Tower Triangle/Fourangle  harus DP 50%, TIM KERJA datang dilokasi sisa pembayaran harus dibayar lunas. 

Kami sangat menghargai tidak semua konsumen tercela dalam transaksi bisnis. Namun beberapa konsumen telah melakukan kecurangan dalam bisnis dengan kami. Modusnya seperti;

1. Mengundang kami untuk jasa pembongkaran tower, kemudian bernego ulang dengan tim kami dilapangan, dengan target harga semurah mungkin, yang membuat tim kerja harus pulang dengan tangan hampa. Kami harus membayar biaya tol, BBM, serta biaya lain.

2. Kebanyakan yang mengundang kami adalah sub kontraktor, setelah pekerjaan selesai sub kontraktor kabur dari lokasi. Padahal kontraktor telah membayar penuh jasanya kepada mereka.

3. Konsumen memberitahu tower terpasang 10 unit, yang dibongkar hanya 9 unit, satu disisakan. Standar operasinal pekerjaan ditempat kami adalah, Berapapun jumlah tower terpasang yang akan dibongkar, konsumen harus membayar penuh dari jumlah tersebut. Karena membongkar tower yang tersulit adalah pada bagian atas, sedang bagian bawah apalagi tinggal satu stik bisa dilakukan oleh tukang tidak professional sekalipun.

4. Untuk daerah luar kota yang memerlukan perjalanan dengan kendaraan, diperlukan biaya kendaraan, BBM, Tol, dan sebagainya. Dalam beberapa kasus yang belum melakukan pembayaran, sesampai di lokasi kami tidak menemukan orang yang mengundang dan bertanggungjawab. Ada juga yang membatalkan secara sepihak dengan berbagai alasan ketika tim sampai di lokasi.

Mengapa pelayanan agak lambat 

Karena banyaknya konsumen, bila pertanyaan lewat Whatsapp  kami akan menjawab satu persatu konsumen. Kami juga akan menjawab setiap pertanyaan dengan identitas jelas. Yakni dengan mengisi form yang tersedia. Kami akan lebih cepat menjawab pertanyaan bagi mereka yang mengirim dengan email perusahaan (namaanda@email.perusahaan).

Kami akan melakukan pengecekan melalui website perusahaan tersebut. Karena dalam beberapa kasus ada orang yang mengaku dari perusahaan tersebut, tetapi sebenarnya perusahaan tersebut tidak ada rencana untuk kegiatan proyek yang diminta. Biasanya oknum tadi, akan mengatakan kami menang tender/proyek dan meminta sejumlah uang sebagai fee sukses.

Mengapa Jasa Pointing P to P, pembayaran nya  didepan

Jasa point to point  adalah melakukan interkoneksi radio internet dari satu titik ke titik lain yang sangat  jauh. Sebelum melakukan pekerjaan, kami melakukan riset lebih dulu, Kemudian baru dilaporkan pada klien kendala dan kebutuhan properti baru di lapangan. Seperti kebutuhan radio jenis tertentu, dan tower.
Ini memerlukan biaya, dan semua dibebankan kepada pelanggan.
Beberapa kasus, pelanggan yang sudah mendapatkan informasi akan memanfaatkan dan menyuruh vendor lain mengerjakan berdasarkan data dari kami.

Bagaimana biaya jasa service pengecatan, pasang tower SST dan sejenisnya 

Biaya jasa pemasangan dan pembongkaran tower SST/Monopole di hitung berdasarkan Kilogram. Cara melihat berapa kilogram tower SST/Monopole tersebut biasanya ada pada dokumen RAB atau pada tower yang sudah terpasang pada segel  yang terpasang pada tower. Bila tidak ada pada saat besi-besi tersebut akan diturunkan atau dinaikan, ditimbang dulu.

Untuk biaya maintenance, pengecetan, perkuatan juga demikian. Ukuran lain yang dipakai adalah dengan menghiung jumlah besi dalam bangunan, kemudian dikalikan volumenya. Cara menghitungnya adalah

Hitung luas penampang: Hitung luas penampang melintang pada bagian bawah tower SST. Jika tower berbentuk silinder, luas penampang bisa dihitung menggunakan rumus Luas = π x r^2, dengan r adalah setengah dari diameter tower. Jika tower berbentuk kerucut, luas penampang bisa dihitung menggunakan rumus Luas = 1/2 x π x r^2, dengan r adalah setengah dari diameter tower.

Hitung volume tower SST: Hitung volume tower SST dengan mengalikan luas penampang dengan tinggi tower. Volume tower SST adalah volume besi yang digunakan untuk membuat tower.

Hitung volume besi: Hitung volume besi dengan mengalikan volume tower SST dengan densitas besi. Densitas besi biasanya adalah 7,8 g/cm^3. Anda dapat menggunakan konversi satuan jika diperlukan.

Dengan langkah-langkah di atas, Anda dapat mengukur volume besi pada sebuah tower SST. Namun, perlu diingat bahwa hasil yang diperoleh mungkin tidak akurat 100% karena tidak semua tower memiliki bentuk yang sama dan tidak semua besi memiliki densitas yang sama.

Pungutan liar. Jika erdapat pungutan liar oleh LSM tertentu di lokasi pekerjaan, maka semua menjadi tanggungjawab pemesan jasa.

Untuk pembayaran  pihak  yang meminta mengerjakan harus melakukan DP 50% sebelum keberangkatan, 25% saat berangkat dan mendapatkan tiket kendaraan, sisanya 25% saat tower mau diselesaikan.

Jika bentuknya maintenance, cat dan material penganti disiapkan oleh pihak yang memesan.

Semua pekerja kami memiliki sertifikasi dari Departemen Tenaga Kerja Republik Indonesia.

Sejauh mana tanggungjawab kami dalam pengiriman barang 

Tugas utama kami adalah memproduksi barang sesuai pesanan, dan kemudian mengirimnya ke pelabuhan terdekat seperti Tanjung Priok, atau Sunda Kelapa. Atau sesuai petunjuk dan arahan dari konsumen pemesan.Selanjutnya kami hanya memantau barang tersebut sampai ke alamat, dengan memberikan Resi, atau nomor telepon ekpedisi pengirim kepada konsumen.
Apabila barang dikirim dengan kendaraan kami, maka begitu tanda terima atau surat jalan ditanda tangani penerima di lokasi, artinya tanggungjawab barang tersebut selanjutnya adalah pada pihak penerima. Kami tidak menerima komplain apapun setelah itu.

Mengapa ada biaya untuk Gambar & RAB 

Sesungguhnya, mereka yang serius mendapatkan sebuah proyek akan memiliki cost estimator atau RAB (Rencana Anggaran Biaya)  dan gambaran proyek yang akan dikerjakan. Bila mereka ingin membuat gambar dan RAB dapat datang ke kantor konsultan arsitek  terdekat, dan tentu dikenakan biaya. Atau bisa temukan di internet  yang berhubungan dengan jasa tersebut,

Biasanya kami akan memberikan biaya FULL tanpa rincian atas satu proyek. Misalnya, Harga Barang, Jasa, dan biaya pengiriman. Dan untuk RAB dan gambar dikenakan biaya tersendiri, yang tentu biayanya lebih murah dari konsultan.

Pada beberapa kasus pemberian RAB dan Gambar, ditagihkan pihak kontraktor kepada pemberi proyek. Dan pihak pemberi proyek membagikan kepada rekanan produsen untuk mendapatkan harga, Ada juga kasus lain, dimana kontraktor menawarkan atau meminta harga pada produsen lain dengan gambar dan RAB dari kami. 

Jelaskan maksud prosentasi DP Proyek 

Pembelian untuk proyek  pembangunan tower SST dan Monopole kami memberlakukan pembayaran dengan DP atau tanda jadi dengan prosentasi 10%, 40%, 25% dan 25%, dengan maksud seperti dibawah ini;

10% saat persetujuan pekerjaan

40% saat akan memulai pekerjaan

25% saat pekerjaan  pabrikasi sudah selesai

25% saat akan pengiriman barang


Ini merupakan kebijakan perusahaan kami. Karena saat DP 10% diterima, kami akan membuatkan Gambar dan RAB proyek secara detail. Para insinyur kami yang bekerja juga membuat rancang bangun tower tadi, dan melaporkan kepada pemesan. Kemudian baru kami membeli material konstruksi, dan kebutuhan produksi untuk memulai pabrikasi.Dan saat pengiriman barang ke lokasi, diperlukan biaya mobilisasi dan relokasi.

Untuk Pembelian Tiang Fiber Optic, berlaku aturan
80% saat order
20% saat barang akan dikirim

Untuk barang lain diluar ini tidak berlaku DP, semua cash di depan sebelum barang dikirim.


Kami tidak menerima Giro Bilyet (BG) mundur. Dalam beberapa kasus terjadi pihak pemesan ingkar janji, dengan BG mundur dan  kosong saat dicairkan ketika pekerjaan sudah selesai. 

Pembayaran ke rekening
Bank Mandiri nore 124 000 999 0707
atas nama: CV Tokotower dot com   

Bagaimana anda yakin melakukan pembayaran dengan kami

Semua pembayaran adalah ke rekening atas nama PERUSAHAAN, dengan nomor rekening Bank Mandiri, cabang Tebet timur, Jakarta Selatan, Nomor rekening 124 000 999 0707 atas nama CV TokoTower dot com dan untuk mereka yang membutuhkan faktur pajak ke Bank Mandiri norek 124 001 229 1176  an. PT Tokotower Sukses Makmur.

Harus dipahami perbedaan antara rekening atas nama atau pribadi dengan perusahaan adalah;

Pemilik Rekening: Rekening atas nama perusahaan dimiliki oleh perusahaan, sedangkan rekening pribadi dimiliki oleh individu. Dalam hal ini, perusahaan tidak dapat menggunakan rekening pribadi untuk kegiatan bisnisnya dan individu tidak dapat menggunakan rekening perusahaan untuk kegiatan pribadinya.

Penggunaan: Rekening atas nama perusahaan digunakan untuk melakukan transaksi bisnis seperti menerima pembayaran dari pelanggan, membayar gaji karyawan, membayar tagihan pemasok, dan lain sebagainya. Sementara rekening pribadi digunakan untuk transaksi pribadi seperti membayar tagihan listrik, membeli barang-barang pribadi, dan lain sebagainya.

Dokumen yang Diperlukan: Untuk membuka rekening bank atas nama perusahaan, Anda perlu menyediakan dokumen perusahaan seperti akta pendirian, NPWP, dan surat izin usaha. Sedangkan untuk membuka rekening pribadi, Anda hanya perlu menyediakan dokumen identitas pribadi seperti KTP atau paspor.

Perlindungan Hukum: Rekening atas nama perusahaan memiliki perlindungan hukum yang lebih kuat daripada rekening pribadi. Hal ini karena rekening perusahaan merupakan entitas hukum yang terpisah dari pemiliknya dan memiliki hak dan kewajiban sendiri.

Biaya dan Persyaratan: Rekening atas nama perusahaan biasanya memiliki biaya dan persyaratan yang lebih tinggi daripada rekening pribadi. Hal ini karena kegiatan bisnis perusahaan biasanya lebih kompleks dan membutuhkan layanan dan fitur yang lebih banyak dari bank.

Selain itu harap sebelum melakukan transaksi dengan kami bisa melakukan cheking ke aplikasi Getcontact, tentang siapa dan bagaimana peran kami dalam berbisnis. Cek juga  nomor telepon selular kami, apakah prabayar. Coba cek dengan dengan membayarkan pulsa terendah. Semua nomor telepon selular kami adalah pasca bayar, dimana terdaptar secara resmi di Telkomsel dan Indosat. Kami juga memiliki telepon fixed Telkom 02129628318, sehingga anda aman bertransaksi dengan kami.

Untuk beberapa barang yang kami jual anda bisa berbelanja melalui market place Tokopedia,  Silakan klik halaman toko kami https://www.tokopedia.com/diskonhebat

Website kami: www.tokotower.com, sudah ada sejak 2006. Anda dapat melakukan pengecekan melalui mesin pencari google, dengan menuliskan  tokotower.com, dan dapatkan informasi tentang apa yang kami lakukan. Dan email kami, bukan email gratisan (seperti Yahoo, atau Gmail), anda dapat menghubungi kami pada sales@tokotower.com kapan saja.

Mengapa pembayaran harus transfer ? 

Semua pembayaran harus dilakukan secara TRANSFER ke rekening bank kami, bank Mandiri nomor rekening 124 000 999 0707 atas nama CV Tokotower dot com.

Hal ini dilakukan agar tercatat dalam buku kas kami, legal secara hukum dan kami dapat mengkonvermasi bahwa uang tersebut sudah masuk.


Pernah ada kasus permbayaran dengan  uang cash, dalam perjalanan uang tersebut hilang dan kuitansi tanda terima sudah ditangan konsumen. Sehingga kami berdasarkan kuitansi tersebut harus melanjutkan transaksi yang berlaku.

Berapa lama Garansi tower 

Garansi dari pihak Tokotower dot com adalah selama satu tahun, terhitung serah terima. Garansi ini hanya mencakup hal konstruksi, misalnya pembangunan yang tidak sesuai RAB. Keretakan pondasi, tower miring, kawat sling putus, sambungan antar besi tidak dilas, dan lain-lain menyangkut konstruksinya. Tidak menyangkut faktor resiko pihak ketiga. Dan kehilangan infrastruktur tower setelah serah terima pembangunan, seperti pencurian kabel grounding,  pencurian struktur tower dan pendukungnya.

Untuk kehilangan seperti ini, pemilik tower bisa menghubungi salah satu asuransi yang mengcovernya, seperti:

1. PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk

2. PT Asuransi Jasaraharja Putera

3. PT Asuransi Allianz Utama Indonesia

4. PT Asuransi Sinar Mas

5. PT Asuransi Raksa Pratikara

6. PT Asuransi Dayin Mitra Tbk

7. PT Asuransi Cakrawala Proteksi

8. PT Asuransi Bhakti Bhayangkari

Pengembalian barang 

Bila membeli barang disini, kemudian barangnya cacat atau tidak sesuai dengan yang dibeli, maka pihak CV Tokotower dot com akan menerima pengembalian barang tersebut dengan ketentuan. Semua  biaya pengiriman  ditanggung pemesan.

Syarat lain, harus ada video unboxing saat membuka barang. Jika tidak ada kami tidak akan melayani.