SIMULASI ANBK SD 2024
Selasa, 24 September 2024
ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) adalah program Evaluasi untuk meningkatkan mutu Pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran. ANBK ini diselenggarakan oleh Kemendikbudristek.
Pada tahun ini SDN 1 Plered mengikuti ANBK dengan jumlah murid kelas 5 sebanyak 59 orang. Dan peserta ANBK di pilih secara acak oleh Kementrian Pendidikan. Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, berjumlah 30 peserta utama dan 5 peserta cadangan.
Simulasi ANBK (Asesmen Nasional Berbasis Komputer) telah dilaksanakan pada hari Selasa, 24 September 2024. Simulasi dilaksanakan 1 hari, dimana siswa mengisi soal literasi-numerasi dan diakhiri dengan mengisi survey lingkungan belajar. Seluruh panitia ANBK yg telah dibentuk oleh sekolah (termasuk teknisi dan proktor) ikut menyukseskan kegiatan ini dengan menyiapkan sarana dan prasarana yang menunjang seperti laptop siswa, laptop server, dan jaringan internet.
© 2021 sdn1plered